Chapter 12

51 3 9
                                    

"Kak, nanti saya pulang kampus mau main ke kantor ya?"

"boleh"

Sebenernya gue cuma bosan aja kalau langung pulang ke rumah. Dan kebetulan hari ini gue cuma sampai jam 1 siang.

--------

Setelah selesai kuliah hari ini, gue langsung otw ke kantor nya Kak Jeff.

Bughh.

Gue nggak sengaja senggol orang gara-gara jalan sambil lihat hp.

"sorry, eh, joesonghamnida"

"gwaenchanayo"

Degg.

Gue kaget. Ternyata orang yang gue senggol adalah orang yang gue kenal.

"Yunara?"

"......." gue masih speechless.

Gimana nggak speechless? Orang yang ada dihadapan gue sekarang adalah cinta pertama gue di kampus. Kita deket. Tapi bukan pacaran. Dia kakak tingkat gue. Namanya Kak Mario

"kamu...Yuna, kan?"

"Kak Mario?"

"iya ini aku, long time no see, Yuna"

"OMG, apa ini yang namanya jodoh gue ada di Negara lain? Akhirnya gue ketemu lagi sama Kak Mario" batin gue.

"Kak Mario kok bisa ada di Korea?"

"gimana kalau kita lanjut ngobrol nya di café aja?"

"tapi Kak Mario kayanya lagi kerja?"

"nggak apa-apa, atasan saya baik kok, telat sedikit habis istirahat nggak jadi masalah"

"o-oke deh"

-------

Di Café

"kayanya kamu banyak pertanyaan buat aku?" kita udah biasa manggil nya aku-kamu dari dulu.

"aku kaget banget ketemu Kak Mario di Korea, terakhir kita ketemu waktu Kak Mario wisuda kan? Setelah itu Kak Mario nggak pernah ada kabar"

"jujur, aku seneng banget bisa ketemu kamu lagi, dan maaf banget kalau waktu itu aku ngilang"

"padahal waktu itu sempat ada acara organisasi, kita ngundang alumni juga kok, tapi...Kak Mario nggak dateng"

"mungkin Tuhan penginnya kita ketemu di Korea"

"Kak, kalau boleh tahu sebenernya ada apa? Dan kenapa tiba-tiba ada di Korea?"

"tepat satu bulan setelah wisuda, Ayah aku meninggal, intinya nggak memungkinkan lagi buat kita bertahan hidup di Indonesia, akhirnya keluarga aku memutuskan pindah ke Korea karena keluarga Ibu aku banyak disini, dan kebetulan aku juga keterima di perusahaan yang sekarang"

"aku turut berduka cita sebelumnya, maaf aku nggak tahu semua itu terjadi sama Kak Mario"

"it's ok, life must go on..."

"...btw, kamu sendiri di Korea lagi ngapain? Liburan?"

"aduhhh, gue nggak mungkin bilang kalau gue udah nikah kan? Masa gue bilang udah nikah ke orang yang masih gue suka?" batin gue.

"aku lanjut kuliah disini"

"serius?! Congrats! Ternyata dari dulu kamu nggak pernah berubah, kamu tetep jadi Yunara yang ambis"

"tapi aku nggak kaya Kak Mario yang cuma nganggur sebulan terus langsung dapet kerja di Korea pula"

"sebenernya...aku cuma beruntung doang, aku dapet info loker pun dari atasan aku pas magang, dan mungkin udah takdir juga"

JUST AN AGREEMENT | JAEHYUN✓Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang