Episode 22

918 67 11
                                    

○○○

(Land West)
09.00 AM.

Hari ini kami berada di lahan hijau yang sangat luas, untuk mencoba mengendalikan kekuatan Zone milik Selica.

Karena saat itu dia hampir saja menghancurkan seluruh halaman di samping rumah...
Mungkin disini suasananya lebih baik untuk menjernihkan serta menguatkan konsentrasinya.

Karena Arena Master sedikit lagi sudah selesai tahap perbaikkannya, jadi kami tidak memiliki cukup banyak waktu untuk membantu latihan Selica.
Tapi tenang saja saat ini kita memiliki seseorang ahli Spiritual...

White Healer...

"Ayo, tetap fokus Selica..." sahutku.

"Iya, jangan ajak bicara terus..." katanya sambil mencoba konsentrasi.

Heh? Kena lagi... huft...

Dan ia pun berusaha mengendalikan kekuatannya.
Seperti yang kulihat aura berwarna birunya sudah mulai keluar.

Kuharap kali ini dia dapat mengendalikannya.

"Aura biru, aura yang membutuhkan ketenangan yang benar-benar tenang. Jadi sangat sulit untuk bisa mengendalikannya. Tidak banyak orang juga yang dapat mengeluarkan energi seperti itu." Kata ibu sambil memperhatikan Selica.

Jadi sesulit itu juga mengendalikan kekuatan Zone...

Aura biru...

Aku penasaran kekuatan seperti apa yang tersembunyi di dalam Zonenya.

"Sepertinya dia mulai bisa mengendalikannya..." sahut ibu.

Hmm... kerja bagus Selica.

"Sora lihat ini..." katanya sambil memamerkan kekuatan barunya.

"Hmm... itu mah biasa saja..."

"Hah?? Aku belajar susah payah soal kekuatan ini tahu..."

"Ehh... ya aku senang kamu bisa mengendalikannya, coba kamu keluarkan sebuah serangan, aku ingin melihat seperti apa kekuatannya..."

"Hmm... baiklah pangeran, kalau begitu... tekhnik aqua, Aqua Blast!" Tiba-tiba dia mengarahkannya kepadaku.

"Heh??? Oii... kenapa..."

"Haha... bagaimana Sora? Kekuatanku lumayankan... hah? Pelindung?? Sejak kapan..."

Huft... untung saja aku menggunakan pelindung...
Serangan tadi memang lumayan kuat...

"S-sora... aku tidak melihat kamu menggunakan tekhnik pelindung tadi..." kata Selica dengan bingung.

"Ha? Haha... tekhnik pelindungku memang otomatis melindungiku, karena aku sudah mengaktifkan Auto Protection sebelum kamu memulai latihan tadi..."

"Huft... curang..."

"Heh?? Ya ampun... Selica coba tangkis seranganku ini, tekhnik angin, Wind Whirl."

"Ha? Tekhnik pelindung, Aqua Prtoection!"

Hmm... seranganku di tangkis dengan mudah. Sepertinya cukup kuat pelindungnya...
Tapi refleknya sedikit ada yang aneh...
"Coba sekali lagi, tekhnik petir, Thunder Blade!"

Tuhkan... benar...

Tiba-tiba sebuah pelindung muncul dengan sekejap, tanpa di beri perintah...
Aku sengaja melakukan serangan yang cepat karena aku tadi melihat sebuah reflek pelindungnya sedikit lebih cepat.

Jadi dia memiliki tekhnik Auto Protection juga... hebat...

"Sora... kau lihat itu? Pelindungku tiba-tiba muncul sendiri..." katanya dengan terkejut.

Skycart World: Life In Griffinia [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang