48. Sempurna

41.9K 1.6K 54
                                    


6 bulan kemudian

Usia kandungan Hana sekarang sudah memasuki 9 bulan. Satria selalu menemani Hana kemana
pun itu, sekarang pun Hana tengah tidur siang di temani oleh suaminya.

Sejak pagi Hana selalu ingin tidur, sesekali Hana meminta agar Satria mengusap-ngusap rambutnya karena dia merasakan kenyamanan yang sangat luar biasa. Kadang, Satria mengelus perut Hana yang membuncit "Cepet datang ke dunia yah sayang" Satria mencium perut Hana.

Tiba-tiba Hana meringis kesakitan, dia memegang perutnya merasakan sakit yang luar biasa "Aduuh sakit, Satriaaa sakittt"

Satria panik dan segera menelpon orangtuanya "Hallo, cepet ke rumah sakit Pah....Lita kontraksi...iya Pah..." Satria langsung menutup telponnya dan segera membawa Hana.

"Sakiittt, hiks hiks"

"Kamu tenang Lita, kita ke rumah sakit"

"PAK TOPIIIK SIAPIN MOBIIIIL" Teriak Satria sembari membopong Hana yang merasakan kesakitan. Keringat membasi pelipis Hana, Satria tidak tau seberapa sakit istrinya itu.

Tibalah mereka di mobil dan menuju ke rumah sakit.

"Satria sakiiiit"

"Kamu jangan melahirkan di mobil Lit, kan repot urusannya" Satria berusa memecah kepanikan dengan kata-kata yang membuat Hana tambah sakit.

"Siapa juga yang mau melahirkan di mobil" Jawab Hana ketus mengelus perutnya yang sakit.

"Emang sakit banget yah?"

"Kamu gimana sih? Yaiyalah sakit, kalo ini gak sakit kenapa aku teriak kesakitan mulu"

"Sakitnya sakit banget?"

Hana menggigit tangan Satria kencang karena dia selalu bertanya hal tidak penting.

"Aww sakit, kamu lagi sakit aja masih bisa gigit aku kenceng sampe membekas kayak gini"

"Kamu itu dokter. Seharusnya kamu tau gimana rasa sakitnya"

"Aku kan bukan dokter kandungan. Aku dokter bedah"

"Coba sekarang kamu jadi cewe. Kamu yang hamil, dan kamu yang melahirkan"

Satria malah tertawa di saat Hana sedang emosi.

"Ko kamu ketawa sih?! Ini aku lagi kesakitan aduuh"

"Ya abisnya kamu lucu kalo ngegas mulu"

Hana kembali menggigit tangan Satria.

"Sakitt" Keluh Satria.

"Itu baru 0,99 persen dari sakitnya aku sekarang"

"Yaudah maaf, cepet kamu bilang 'Aduh sakit, sakit Sat' aku suka itu"

"Ihh apaan sih, kamu becanda mulu dari tadiii ah" Hana malah tertawa kecil dengah candaan yany Satria lakukan sedari tadi.

"Nah ketawa dong. Dari tadi aku cuma denger kamu kesakitan mulu"

"Ya abisnya kamu kenapa becanda mulu. Udah tau istrinya kesakitan"

"Iya iya, masih sakit?"

"Yaiyalah sakit, dasar dodol"

Sampailah mereka ke rumah sakit dan sudah ada keluarga disana.

Hana langsung di bawa ke tempat persalinan karena kata dokter ini sudah pembukaan 5. Hana berbaring di  ranjang pasien dengan kaki yang tidak mau diam menahan sakit.

Satria yang menemaninya selalu mengusap rambut Hana dan menciumnya memberikan semangat.

Semua keluarga yang melihat Hana meringis kesakitan merasakannya langsung. Apalagi Renata yang kini sedang hamil dengan usia kandungan 3 bulan merasa takut.

SATRIA (Completed)Where stories live. Discover now