Permulaan.

2.5K 132 8
                                    

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Bibir Kyuhyun yang sudah sedikit menghitam mengeluarkan kepulan asap

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Bibir Kyuhyun yang sudah sedikit menghitam mengeluarkan kepulan asap. Membuat si pemilik merasa tenang bersamaan dengan menghilangnya asap di udara. Kebiasaan buruk Kyuhyun saat mengalami sebuah masalah. Masalah apapun itu.

Sedangkan teman-temannya sibuk berteriak ditemani oleh minuman keras bermerek captain morgan. Sudah menjadi ciri khas Kyuhyun, jika lelaki itu memiliki sifat yang penuh dengan kekerasan, bersifat dingin, gampang tersulut amarah, dan berkata kasar pada siapapun yang tidak ia sukai.

Tugas sekolah membuat ia tidak mood bukan main. Meskipun Kyuhyun dianugrahi otak pintar yang gampang menyerap pelajaran, tetap saja ia membencinya.

Dentuman keras club malam di Octagom Gangnam tidak membuat Kyuhyun terganggu dikeheningan yang ia buat. Seakan teman-teman Kyuhyun tau akan hal ini, mereka sengaja tidak menganggunya.

Tanpa Kyuhyun sadari ia telah menghabiskan satu bungkus rokok. Tangan Kyuhyun mengambil jaket hitam miliknya dan berniat pulang.

"Aku pulang, kalian nikmati saja minuman yang aku bayar,"

"Kau yakin? Ini masih jam 2 pagi."

Kyuhyun mengangguk dan menerobos perkumpulan orang yang sibuk menggerakkan badannya sesuai ritme lagu.
Mata Kyuhyun memerah, lingkaran matanya pun sangat terlihat jelas seperti orang depresi. Padahal ia masih berumur 17 tahun.

Tenang saja, klub malam yang sudah menjadi langganan Kyuhyun adalah milik sepupunya. Ia bebas keluar masuk klub tersebut tanpa dimintai kartu pengenal sekalipun.

Saat telah sampai di area parkir, Kyuhyun melihat seorang wanita yang sedang di godai oleh 2 pria.

'Kenapa mereka menganggu jalanku?'

Kyuhyun menendang lutut kedua pria tersebut hingga mereka berteriak kasar.

"Sialan! Siapa kau!"

Kyuhyun masih tidak berekspresi dan menatapi mereka dengan jijik.

"Kalian menghalangi jalanku, pergi! Kau tidak mengenalku? Hei, aku Cho Kyuhyun. Seorang anak pejabat, kau tau kan maksudku?" ujar Kyuhyun sembari menjambak rambut pria yang lebih tua darinya dan melepasnya.

Kedua pria itupun kabur meninggalkan Kyuhyun dan juga Wanita yang secara tidak langsung Kyuhyun selamatkan. Langkah kaki Kyuhyun menjauhi wanita tersebut dengan malas, ia menyalakan sensor kunci mobil hingga terdengar suara.

"Terima kasih!!" teriak wanita yang ditolong Kyuhyun. Namun Kyuhyun tidak berniat untuk membalas ucapannya dan masuk kedalam mobil sport edisi terbatas miliknya.

"Menyusahkan."

Fake LoveTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang