Kemacetan Sore Berdua🍂

41 4 1
                                    

Sepasang bola mata kita bertemu sore itu.
Di saksikan deru kendaraan yang memadati kota...

Kau menyapaku dengan senyum yang kau sembunyikan di balik masker mu.
Aku bangkit dari duduk ku setelah beberapa menit menunggu.

Kita bercakap-cakap seolah sudah akrab dan dekat.
Padahal,baru sekali ini kita hadir dalam tatap yang sama.

Di jalanan,kita asyik kembali saling bicara.
Seolah kata 'jeda' sudah hilang dari tata bahasa.

Sore itu jalanan ramai,sangat ramai.
Lampu-lampu kota sudah menyala,bising suara kendaraan juga nyaring klakson bus kota saling bersautan.

Tapi bersamamu aku rasanya ingin membentang jalanan yang panjang agar kita tak cepat-cepat sampai tujuan.
Agar percakapan kita sore itu tak harus segera selesai.

Hingga akhirnya,motor mu berhenti di depan gang kecil.
Aku turun,dan kau mengembangkan senyuman kecil yang ku yakin menggandung nikotin.

Candu bagiku.
Rindu juga bagiku.

Tuan,apakah kau sudi merangkai temu kita kembali?

-Aksarahasta-

KITAOnde histórias criam vida. Descubra agora