28.

144 33 11
                                    

Flashback On
9 Tahun Yang Lalu
Frostfire POV End

Hiks... Hiks... Hiks... Hiks... Hiks...

Sudah satu tahun aku meninggalkan Keluargaku sejak "insiden itu". Kini, aku berada di sebuah rumah yang menjadi tempat tinggalku untuk sementara waktu. Rumah yang menjadi batu pijakkan kesedihanku dan pemilik rumah yang sangat menyayangiku. Aku masih merasakan trauma yang mendalam sejak kejadian "itu". Aku tidak menduga kalau anak sepertiku bisa mencelakai seseorang. Dan itu adalah Adikku! Adikku menjadi korban karena ulahku!

Tapi..... aku tidak sengaja! Aku berusaha menolong Adikku. Tapi justru sebaliknya! Perbuatan heroic yang akan kulakukan berubah menjadi perbuatan jahat yang tidak aku sengaja. Apa inikah takdir yang harus kuterima?

"Cucuku? Kamu masih memikirkan kejadian itu ya?".

Aku menghentikan lamunan dan isak tangisanku. Lalu, aku menoleh kebelakang dan melihat Kakekku sedang menenangkan diriku. Hanya Kakekku yang mengerti tentang perasaan aku. Ya! Aku berada di rumah Kakekku, satu-satunya tempat tinggal yang aku tempati saat ini sejak aku diusir oleh Keluargaku sendiri. Aku memeluk Kakekku dan menangis dalam pelukkan Kakekku. Aku curahkan emosi batin yang terpendam di dalam lubuk hatiku.

"Kakek? Huhuhuhuhu..... Apa Frostfire separah itu, Kek?".

"Tidak, cucuku! Ini bukan salahmu! Kamu tidak sengaja melakukannya! Justru Ayahmu yang bodoh itu! Bisa-bisanya dia mengusir cucu kesayangan Kakek!".

"Hiks... Lalu apa yang harus Frostfire lakukan, Kakek?".

"Kamu harus membalas perbuatan Ayahmu, cucuku! Jangan biarkan batin kamu menderita! Kamu adalah cucu sulung Kakek dan cucu kesayangan Kakek! Selain itu, kamu adalah Kakak tertua dari Adik-Adikmu! Jangan biarkan Adik-Adikmu bernasib sama sepertimu! Kalau kamu tidak bersalah, kamu wajib melawannya! Kakek yakin, kamu pasti bisa menghadapi masalah ini!".

"Tapi... Frostfire tidak tahu harus mulai darimana, Kek!".

"Tidak apa-apa! Biar Kakek bantu! Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah latihan fisik! Kamu harus rajin berolahraga agar badan kamu kuat!".

"Olahraga, Kek?".

"Iya! Ayo kita ke Gym!".

"Gym? Tempat apa itu, Kakek?".

"Tempat untuk melatih otot-otot tubuh agar menjadi kuat! Seperti Kakekmu ini!".

Woah... badan kakekku atletis lah! Aku ingin badanku seperti Kakek! Atletis dan berotot! Benar kata Kakek! Aku harus olahraga agar badanku terlihat besar dan ditakuti oleh semua orang! Hehehehehe..... Inilah awal dari usahaku!

6 Tahun Kemudian

Sudah tujuh tahun aku berolahraga dan kini, badanku sudah besar, berotot dan tentu saja six pack! Aku sudah siap untuk langkahku yang akan datang! Usiaku kini sudah 18 tahun, umur yang cukup untuk mendapatkan otot-otot yang kudapatkan dari hasil olahraga rutin.

"Bagus, cucuku! Sekarang kamu sudah besar dan kuat! Modal yang bagus untuk meneruskan langkahmu, Frostfire!".

"Iya, Kek! Kakek benar! Rasanya, aku seperti dilahirkan kembali!".

"Frostfire? Katakan pada Kakek! Selama tujuh tahun kamu diusir dari Keluargamu, apa ada orang yang selalu menganggumu?".

"Ada, Kek! Teman-teman Sekolah Frostfire! Mereka telah menghina dan membully Frostfire! Tapi Kakek tenang saja! Semakin mereka membenciku, semakin besar pula rasa dendam yang aku pendam! Begitu waktunya sudah tiba, aku akan  memberi mereka hal yang tidak pernah mereka lupakan!".

My Vengeance (✔)Where stories live. Discover now