PART 1: Halo!

3.3K 245 5
                                    


"Halo, Choi Beomgyu! Kamu udah ngerjain tugas poster ms. Han?" tanya seorang perempuan mungil dengan muka ceria sambil menghampiri Beomgyu yang baru saja sampai di kelas.

"Sayang, kok kamu ngomongnya friendly banget sih ke dia?" bisik seorang laki-laki di sebelah perempuan itu, terdengar seperti cemburu dan Beomgyu bisa mendengarnya. Pertanyaan itu tidak digubris oleh si perempuan dan tetap menunggu Beomgyu untuk menjawabnya.

"Dia pasti udahlah, anak kesayangannya ms. Han kan rajin. Ayo ah, sayang, ikut aku jajan sebelum mr. Nam dateng!" ajak si laki-laki sambil menarik sedikit pergelangan tangan si perempuan, yang sepertinya adalah pacarnya.

Walaupun perempuan yang Beomgyu tidak ingat namanya ini hanya ditarik sedikit, dia tetap terlihat seperti tertarik sangat kencang karena adanya perbedaan ukuran badan yang cukup jauh dengan pacarnya, dan anehnya perempuan itu tetap menunggu Beomgyu membuka mulutnya. Beomgyu menghela napas. Kenapa dia harus dihadapkan oleh orang-orang ribut begini di pagi hari, di depan pintu kelas pula. Untung masih sepi.

Akhirnya Beomgyu bersuara setelah dia masuk ke dalam ruangan karena takut mengganggu jalur masuk kelas. "Pacar cemburuan lo bener kok. Gue juga udah submit. Udah gih sana, nurutin pacar lo dulu, daripada pergelangan tangan lo sakit gegara kelamaan ditarik gitu." Ucap Beomgyu sambil menunjuk pergelangan tangan dengan dagunya kemudian berlalu ke meja langganannya, di baris tengah kanan ruangan.

Akhirnya pasangan itu pergi setelah terdengar gumaman, "Cih, sok peduli sama pacar orang. Emang hobinya tebar pesona." dan Beomgyu mendengar itu karena kelas masih benar-benar lengang. Beomgyu hanya menatap kepergian kedua orang itu sambil mengangkat tangannya sebagai tanda 'tidak apa-apa kok' kepada si perempuan yang memandangnya dengan pasrah dan bersalah, tentunya sambil ditarik pergi oleh pacarnya yang bongsor.

***

Choi Beomgyu, mahasiswa Desain Komunikasi Visual atau DKV yang kadang jurusannya dikira jurusan untuk jadi barista kafe–karena sama-sama ada kv kf-nya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Choi Beomgyu, mahasiswa Desain Komunikasi Visual atau DKV yang kadang jurusannya dikira jurusan untuk jadi barista kafe–karena sama-sama ada kv kf-nya. Orangnya tenang dan kalem, tapi kalau di kelas dia aktif.

Cukup terkenal di kampusnya karena wajahnya yang enak dipandangi–kata orang-orang yang naksir mereka–dan Beomgyu pernah menang dua lomba desain dan poster, satunya tingkat nasional dan satunya lagi tingkat internasional.

Yes, a remake of Popular!Yeongyu~ dibikin lebih rapi (well, i'm trying:']) dan bukan lowercase lagi hehe. Mungkin ada sedikit perubahan juga nanti, tapi tokoh-tokohnya tetap sama kok.

Oh ya, cerita ini pure fanfiction ya. Gak ada sangkut pautnya sama irl mereka. Semoga betah terus sama Beomgyu, si anak DKV galak tapi sebenernya gemesin (kata Yeonjun) ini ya~ 

POPULAR • YeongyuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang