Kerumah Taehyung

222 54 36
                                    

Chapter 25

"Seblak punya lo kok lebih banyak dari punya gue, sihh. " Protes Jisoo.

Dengan raut wajah kesal, dia menatap lawannya sinis. Di tatap seperti itu Sua hanya cengengesan sembari menggaruk tengkuknya yang tak gatal.

Sayang sekali Jisoo sadar jika porsi seblak mereka berbeda. Padahal Sua ingin sekali bisa makan seblak lebih banyak.

"Kalau mau makan sama Sua harus bawa timbangan, biar keliatan adil! " Ucap Sooyoung yang sudah memakan seblak miliknya.

Dia tak peduli jika porsi miliknya lebih sedikit. Lagi pula Sooyoung tak terlalu lapar.

Dengan memicing tajam, Jisoo memilih untuk membawa seblak nya kedepan, menyusul Sooyoung dan meninggalkan Sua yang cengar-cengir tapi tak mau bergerak untuk membagi rata seblak nya.

Menyusul yang lainnya Sooyoung dan Jisoo, Sua pun datang dengan mangkuk seblak nya yang terlihat sangat penuh. Pantas saja Jisoo sadar jika porsinya berbeda.

"Lo gembul banget, Su. " Cibir Jisoo sembari menyantap tulang ayam dalam seblak.

Sembari mendelik, Sua hanya diam tak bicara tapi dia mengejek dengan cara mengikuti gerak mulut Jisoo.

"Lo jodohan aja sana sama si Bobby! Sama-sama gembul. " Ucap Jisoo yang sepertinya masih tak terima.

Sementara Sooyoung sedang anteung-anteungnya.

"Dihh amit-amit!!! Lo aja sana sama si Bobby! Gue mah maunya sama Minhyun. " Sua kemudian mesem-mesem.

Dia memang ngecengin Minhyun dari kelas sepuluh. Tapi hanya berani mengagumi dalam diam. Nyesek.

"Dari pada sama si Bobby mending sama si Sungjae! " Sangkal Jisoo yang berhasil membuat Sua dan Sooyoung melirik padanya.

Tatapan mereka itu loh. Penuh selidik. Kayak Jisoo tuh maling ayam yang ketauan warga.

"Kamu suka sama Sungjae? " Pertanyaan Sooyoung sudah mewakili Sua.

Dengan gelagapan buru-buru Jisoo menggeleng sembari mengibaskan tangannya.

"Ihhh enggak-enggak! Bukan gitu anjirr, kan cuma perumpamaan! " Jisoo berusaha mengelak.

Tapi percuma saja karena Sooyoung dan Sua malah semakin curiga padanya. Tatapan mereka sangat menyebalkan. Pengen Jisoo seblokin ini seblak ke muka mereka. Pedes dah tuh muka.

"Dari pada Sungjae mending sama Bobby aja dahhh!!! Pusing gue! " Pekik Jisoo akhirnya dan di tertawakan oleh Sooyoung dan Sua.

Sumpah mereka ketawa puas banget, sampai hampir ngejengkang mereka berdua.

"Kenapa tiba-tiba milih Bobby coba? " Tanya Sooyoung yang mulai bisa mengontrol diri untuk menahan tawa.

Berbeda dengan Sua yang masih tertawa lepas. Sumpah pengen Jisoo sumpel mulutnya pake kaos kaki si Bobby yang baunya ngalahin tai kucing.

Fokus lagi ke pertanyaan Sooyoung. Jisoo nampak berpikir mengenai jawaban yang tepat.

"Karena gue gak mau senasib sama Cha eunsang yang harus ngejar-ngejar Kim tan si anak orang kayak. Gue mau bahagia kayak di film yang gue tonton kemarin. " Jawab Jisoo panjang.

Pandangannya sudah mengadah keatas. Tengah berangan mengenai kisah cintanya yang masih samar-samar kayak hasil FotoCopy yang di copy berkali-kali.

Oh ya! Ngomong-ngomong soal film kemarin. Dia kan bertemu dengan Taehyung di sana. Di kala Jisoo ingin berbicara, Sooyoung justru bangkit dengan mangkok kosongnya.

KOMPAS - VJoy✔Where stories live. Discover now