🔹20. Lagu Untuk Istriku

71.8K 6.5K 195
                                    

Mohon maaf jika ada kesamaan nama tokoh, karakter, dan alur. Cerita ini murni pemikiran otak Han sendiri.

®Story Of "Anthala | My Husband Is Badboy"








"Kamu akan berubah lebih baik saat kamu bersama orang yang tepat."

________

"OMG OMG! NAIRA LO GAK PAPA KAN?!" teriak Keyla histeris melihat hari ini sahabat barunya itu baru saja sampai masuk kelasnya.

"Bagaimana kemaren apakah lo gak trauma didorong oleh bitch macam Nadya? Huh! Seharusnya gue labrak tuh bitch sialan!" seru Sasya sambil meninju udara dengan penuh emosi.

Baru saja Naira duduk di kursinya dia sudah diserbu berbagai pertanyaan dari Sasya dan juga Keyla. Sedangkan Keysa dia hanya duduk menatap Naira yang terlihat baik-baik saja.

"Alhamdulillah aku baik-baik saja. Allah masih melindungiku."

"Syukurlah kita senang dengernya. Sumpah! Kemarin tuh Nadya apa-apa mau main dorong lo ke bawah rooftrop. Huh! Dia pasti iri karena lo deket sama Anthala!"

"Aku gak sedeket itu dengan kak Anthala." Naira mengelak, dia tidak mau berurusan dengan suaminya, takut orang-orang mengira ia ada hubungan padahal sebenarnya memang ada.

Naira tidak mau jika semua orang mengetahui identitasnya maka kehidupan damainya mungkin akan terancam.

"Deket apa deket?" goda Keyla mencolek pundak Naira.

"Lo pasti ada hubungan sama Anthala, kan? Asalkan lo tahu Naira, kemarin itu sekolah pada heboh melihat Anthala gendong lo ke parkiran."

Kedua mata Naira membulat sempurna. Pantas saja saat ia di koridor tadi orang-orang banyak memperhatikannya namun terlihat takut untuk mendekatinya. Mereka tahu jika Naira ada hubungan spesial dengan Anthala maka mereka tidak boleh mengusiknya. Namun lain halnya dengan para penggemar Anthala yang berkuasa di sekolah ini mereka pasti tidak terima Anthala mereka memiliki hubungan dengan murid baru ini.

Aih, mungkin kehidupan damainya benar-benar sudah terancam.

"Naira," panggil Keysa yang sejak tadi diam.

"Ya?"

"Lo harus hati-hati dengan Manda. Lo harus tahu Manda lebih kejam dari pada Nadya jika orang yang dia cintai dimiliki oleh orang lain."

ANTHALA || SUDAH TERBIT Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang