29| Care

618 89 9
                                    

♪playlist: Rita Ora - Poison

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

♪playlist: Rita Ora - Poison

29| CARE

Kode darurat yang masuk 30 menit lalu pada sistem keamanan Erebos yang tepatnya ditujukan untuk divisi Manticore membuat pemimpin dari divisi tersebut bergegas melihat lokasi darimana datangnya sinyal itu.

Tidak butuh waktu lama setelah tanda permintaan pertolongan itu masuk. Divisi Manticore langsung bergegas ketika tahu bahwa pengirimnya adalah Athena. Mereka kini sudah berada di lokasi sebuah Mall besar yang terletak di Kota Jakarta lengkap dengan pakaian serba hitam serta pelindung kepala dan wajah menutupi identitas mereka. Kedatangan mereka membuat orang-orang dilantai satu yang tengah di evakuasi oleh aparat keamanan memperhatikan mereka dengan berbagai ekspresi. Mereka tahu bahwa pada lantai 5 dari Mall ini terjadi penyanderaan.

Kedatangan tiba-tiba dari pasukan yang tidak dikenali membuat petugas polisi yang ada disana tampak kebingungan. Mereka mengira bahwa pasukan yang baru masuk adalah bagian dari penjahat yang ada dilantai 5. Mereka sontak mengarahkan senjata mereka.

"Kami datang untuk membantu." suara itu datang dari ketua Divisi Manticore. Pria bertubuh tinggi dan tegak itu berjalan menuju salah satu aparat kepolisian lalu membuka masker wajahnya.

Dia memajukan wajahnya kemudian berbisik pada polisi di hadapannya. Sang petugas tampak terkejut sesaat sebelum kemudian mengontrol ekspresinya lalu mengangguk pasti.

"Mohon kerjasamanya," ujar salah satu petugas dari aparat kepolisian.

Lelaki tinggi bernama Forza Aithan itu memberikan kode kepada para anak buahnya untuk langsung menuju lantai 5 dengan hati-hati dan tidak gegabah dalam bertindak. Sebisa mungkin untuk tidak menghasilkan korban jiwa atau luka-luka berat. Sedangkan untuk yang lainnya, Forza meminta mereka untuk berjaga-jaga pada semua tempat keluar dari Mall ini— pada setiap sudut yang kemungkinan digunakan para penjahat untuk kabur.

"Evakuasi semua pengunjung yang ada disini. Lantai 5 biar menjadi urusan kami," ujar Forza dengan suara beratnya.

"Baik,"

Ketika sudah ada persetujuan, Forza melangkah untuk bergegas ke lantai 5.

"Orang-orang suruhan keluarga Andaromega datang membantu. Pastikan untuk jangan menghalangi kerja mereka," ujar sang polisi kepada rekan-rekannya melalui HT yang dia pegang.

Atlanna bergetar ketakutan ketika mendengar suara tembakan semenjak Athena keluar tadi ditambah gadis itu belum kembali. Tidak jauh berbeda dengan Atlanna, Atlanno juga tampak pucat ditempatnya. Membayangkan hal mengerikan terjadi pada Athena membuat cowok itu susah bernafas. Dadanya seolah sesak.

"Kak, ini gimana?" bisik Atlanna dengan nada ketakutan.

"Calm down Lanna." Atlanno berusaha menenangkan Atlanna padahal dirinya juga sedang menahan kepanikan. Dia tidak menyangka hal seperti ini akan terjadi. Apa saja yang di lakukan tim keamanan Mall hingga kecolongan seperti ini?

MANSIONWhere stories live. Discover now