Calon Penguasa

32 8 0
                                    

"Tuan tuan muda tercinta"

Ke tujuh anak itu menoleh ke arah keenan yang baru saja datang menemui mereka di halaman belakang.

Mereka bertujuh sedang melatih kekuatan mereka. Kalian masih ingat ke tujuh gelang pemberian tuan gustaf? Mereka mendapat pesan dari beliau untuk menyatukan aliran energi mereka ke gelang itu lebih dalam lagi lalu mengembangkan kekuatan mereka.

"Lihat kak! Ombakku semakin tinggi! Awalnya aku hanya bisa mengangkat ombak setinggi 15 meter sekarang jadi bisa 30 meter!!" Tian menurunkan ombak yang dia buat di telaga lalu berlari ke arah keenan.

Disampingnya ada nathan yang sedari tadi terkejut ketika dia memejamkan mata lalu berpikir ingin membuat pohon besar langsung saat itu juga terjadi!. Hanya dengan menutup mata dan berkata "Pohon hiduplah!".

Kak keenan tersenyum. Dia merupakan warga yang memilik kepintaran yang tinggi. Dia tau beberapa hal tentang kekuatan dan energi para elemen.

"Jelas tuan muda sebastian dan tuan muda nathan. Gelang itu ada aliran elemen universal yang dibuat tuan gustaf. Jadi kalian mendapat berkat dan kemampuan yang sangat amat besar." Tutur keenan.

Yang lain langsung berdiri di hadapan keenan.

"Ada apa kak keenan?" Tanya jeremy

Senyuman keenan seketika menghilang saat dia teringat hal yang dia ingin sampaikan ke mereka bertujuh.

"Ada sebuah berita sangat penting yang saya terima hari ini.."

Semuanya menatap keenan bingung dan ada sedikit rasa gugup melihat wajah keenan yang terlihat... sedih?

Gale menepuk pundak keenan pelan "Ada apa kak? Berita apa?"

Keenan menatap mereka satu per satu. Lalu tatapannya berakhir di dylan. Dylan pun menjadi semakin gugup. Dia merasakan ada hal buruk akan menimpanya.

"Tuan Muda Dylan Merrick..."

"Tunggu!! Kenapa kau menyebut namaku lengkap seperti itu? Kau membuatku takut kak!" Seru dylan

Keenan hanya bisa menghela nafas dan menatap serius dylan.

"Sepertinya akan ada penobatan baru untuk penguasa negri air."

Semua orang terdiam. Berusaha mengerti seluruh perkataan keenan lalu aiden membulatkan matanya.

"MAKSUD KAK KEENAN, KAK DYLAN BAKAL DINOBATIN JADI PENGUASA NEGRI AIR?! Tapi itu hanya bisa terjadi ketika.."

Semua tertunduk lesuh. Sebastian tertawa renyah "Ahahahaha kau bercandanya jelek banget ya! Ini orang tuhh belum siap jadi pemimpin tau!!"

Dylan pun menunduk "Jam berapa perginya?"

Keenan pun mengernyit bingung

"Jam berapa dan kenapa bisa? Setauku ayah sehat" dylan menatap keenan serius sama seperti yang lain.

Keenan yang menyadari maksud dylan pun menjadi menahan tawa.

"Sepertinya tuan muda salah paham.. lord morgan baik baik saja dan sehat."

Semua orang menghela nafas lega. Apa mereka pikir lord morgan sudah meninggal?

"Aduh kak! Kau membuatku takut dan jantungan saja!" Ujar james.

"Iya nih! Kak keenan jangan setengah setengah informasinya!" Sahut aiden

"Terus kenapa kak dylan harus dinobatin sekarang?" Tanya jeremy

Kak keenan menatap dylan dan sebastian

"Aku mendapat berita buruk. Setengah dari warga negri air menghilang di culik dan terluka sangat parah. Terjadi penyerangan di malam hari dan sedari tadi subuh warga kalian meminta ayah kalian turun dari statusnya sebagai penguasa negri air jika tidak bisa menjaga warganya."

ELEMENTWhere stories live. Discover now