Menunggu atau Tinggalkan?

912 16 0
                                    

Apakah aku harus menunggu?
Menunggu yang belum tentu kejelasannya. Menunggu sesuatu yang belum tentu bisa dimiliki.

Jadi, begini ya, rasanya menunggu (dia) yang sudah bersama dengan orang lain?
Baiklah. Menunggu tanpa diberi kepastian, itu cukup membuat hati sedikit tersayat.

Aku tidak menuntut lebih. Tetap dekat seperti ini pun sudah lebih dari cukup. Karena aku tau, sudah ada dia yang lebih dulu bersama kamu. Dan aku gak mungkin tega untuk merusaknya. Anggap saja ini hanya sebatas perasaan yang tinggal sesaat lalu hilang bagai tertiup angin.

Biarkan aku memendam semuanya sendirian. Melihat kamu dengan dia tetap bahagia, sudah lebih dari cukup. Mungkin aku adalah orang keratusan ribu yang munafik dengan bilang seperti itu. Tapi apa boleh buat? Tidak mungkin kan aku merusak kebahagian seseorang yang disayang?

Aku ingin meninggalkan namun hati memaksa untuk tetap menunggu. Entahlah, lihat saja kedepannya akan seperti apa. Yang terpenting buat aku saat ini adalah, tetap dekat dengan kamu walau hanya sebatas teman.

Kamis, 8 Februari 2018
-DSA-

Tanpa KepastianWhere stories live. Discover now