42. Alur dan Plot

1.2K 110 10
                                    

Materi: Alur dan Plot
Hari/Tanggal: Selasa, 14 Maret 2017
Tutor: Teh Pia Devina ( wp: piadevina )
Notulen: irmaharyuni
Disclaimer: theWWG

=====>>>>>=====<<<<<=====

Sesi wawancara dengan Tutor Pia Devina:

Kenalin, namaku Pia Devina.Pekerjaan ibu rumah tangga merangkap karyawan di industri farmasi. Hehehe.

Karya pertamaku terbit di 2013, tp aku suka nulis sejak SMP *aduh klo sebut taun, ketauan umurnya deh, haha.

Akun WP piadevina

*Belum banyak yang ditulis di sini, tapi Insyaallah mau menggiatkan diri nulis di wp hehehe.

Iya, saya suka ikut lomba.

Ya, nggak selalu menang sih, hahaha. Tapi motivasiku untuk ikut lomba sebetulnya bukan buat menang, tapi buat memotivasi ngeberesin naskah. Klo menang, Alhamdulillah... tp klo kalah juga nggak harus patah hati.

Lomba yg pernah menang?

Hmmm... kalau novel yg PSA3 grasindo, twigora yg tahun 2015.

kalau twigora yg tahun ini baru 20 besar nggak tau lanjut menang apa nggak. hihi minta doanya saja ;),
trs novela bentang, nggg apalagi ya?

Tapi aku sering kalah juga kok, hihihi
kemarin ikut yg stiletto, kalah :)

Tapi at least aku punya naskah utuh.

Jadi tabungan
ini ttg alur dan plot ya. :) hihi Lebih ke sharing kali ya, bukan materi.

Aku lebih sering "bertarung sama diri sendiri" buat beresin naskah.. wkwkwk.

Aku sudah lihat2 materi yg udah dikasih di theWWG, ada yg ttg plot dan alur yg udah disampaikan.

Aku di sini menambahkan saja mungkin ya, sekaligus merefresh, hehe.

Wah, jadi itu kuncinya ya, kemauan dan just do it.

***

Alur = bergeraknya cerita dari waktu ke waktu.

Plot = hubungan yg bikin cerita itu saling terkait.

Alur adalah badannya, plot adalah ruhnya.

Kurang lebih seperti itu simple-nya, hehehe.

Kalau alur, seperti yang kita tau, ada maju, mundur, dan maju-mundur.

Masing-masing punya kelebihan. Dan memang yang "dipercaya" lebih bikin penasaran adalah yg maju-mundur. Ini nggak mutlak, hanya kebanyakan aja
soalnya kita sbg pembaca akan dibikin penasaran, ini kenapa bisa begini *lalu lanjut baca.

Sebelum masuk ke plot, aku share gmn biasanya aku bikin alur.

Kebanyakan tulisanku pakai metode maju-mundur dengan harapan itu, pengin bikin penasaran.

Jadi aku "masang" klimaks cerita di depan, tp, ga full kukasih. Hanya icip-icip, hehehe.

Pindah ke part berikutnya, dimulailah kehidupan normal
dalam bikin alur maju-mundur, jangan lupa untuk mencatat detail waktunya (nggak harus disebut jelas di naskahnya), misalnya di kertas corat-coret kita.

Yang jelas waktu harus detail, untuk kejelasan setting waktu.

Kita bikin tokoh sekarang usianya 22 tahun, pakai flashback saat usia 10 taun, berarti setting taun 2005. Nah, misalnya contoh sederhana kyk gitu.

Kelas Menulis The WWGWhere stories live. Discover now