Part 11 : Guru Killer Datang!

62 27 5
                                    

Kegiatan ekstrakurikuler adalah salah satu hal yang paling ditakuti oleh seluruh murid Delusion. Kerasnya pembelajaran fisik serta batin adalah bagian dari ektrakurikuler tersebut. Menguras tenaga, otak, semua dilakukan demi mempertahankan nyawa. Para Delusion wajib mengikuti kegiatan ini jika tidak ingin nyawa mereka hilang akibat kegiatan upacara pengorbanan, yang akan diadakan sebentar lagi. Upacara pengorbanan adalah sebuah kegiatan di mana para Delusion lemah akan dikorbankan untuk para nenek moyang yang diyakini telah mengayomi kesejahteraan dunia para dewa, termasuk Delusion. Para dewa telah melakukan ritual ini secara turun menurun sejak pertama kali Delusion di bangun oleh Zeus, Poseidon dan Hades. Ketiganya merupakan dewa terkuat yang dikatakan sebagai petinggi dunia dewa bersama 12 dewa Olimpus lainnya.

Para Delusion sudah memahami adat istiadat yang mengejamkan ini sejak usia mereka memasuki tujuh tahun. Cerita mengenai semua yang ada di Delusion harus mereka hafalkan agar tidak lemah, tersesat, dan mati. Sedikit menyedihkan saat kau melihat temanmu harus terbakar di dalam kubangan api yang dikelilingi 12 dewa Olimpus. Namun, mau tak mau itulah nasib para Delusion. Mereka semua harus sadar bahwa mereka adalah bagian dari Delusion, tidak bisa lari dan harus tetap bertahan untuk terus hidup.

Algol, adalah salah satu bintang cemerlang yang berada di rasi Perseus. Kehadiran bintang ini menandakan bahwa upacara pengorbanan sudah berada di depan mata. Tidak ada yang bisa lari atau menyerahkan nyawa secara sukarela, karena semua harus bertarung lebih dahulu untuk menunjukkan siapa yang lebih pantas bertahan. Zeus dan para dewa lainnya menerapkan hal ini agar para Delusion paham bahwa kehidupan Delusion tidaklah mudah. Baik sudah dewasa ataupun belum, mereka harus kuat agar mampu bertahan.

Lemah sama dengan mati, itu adalah pedoman yang wajib dimiliki para Delusion. Saat upacara pengorbanan sudah tinggal menghitung minggu, para Delusion wajib melatih kekuatan mereka agar menang saat bertarung nanti. Pun nantinya mereka semua akan melawan satu sama lain demi menunjukkan siapa yang pantas untuk hidup. Itulah mengapa untuk saat ini, teman tidak penting sama sekali. Penghianat akan muncul di mana-mana. Tangis, amarah, penyesalan akan muncul secara serta-merta. Saat itu tiba, semua akan berubah dalam hitungan detik. Begitu pun sebaliknya, saat semua selesai, keadaan akan kembali seperti semula, seperti tidak terjadi apa pun.

Mengenaskan.

Pada hari Jum'at ini, ekstrakulikuler kembali dilaksanakan. Pengumuman yang diumumkan oleh Hephaestus minggu lalu sangatlah mendebarkan jiwa dan pikiran. Bahkan para murid kelas 1A memilih cepat pulang untuk melatih diri mereka masing-masing sebelum kelas ekstrakurikuler dilaksanakan. Ketakutan mulai menggerogoti setiap anak. Pasalnya, beberapa tahun yang lalu, murid kelas 1A tidak ada yang dikorbankan. Sedikit membuat lega. Namun juga sedikit menakutkan. Takdir tidak ada yang tahu, bukan? Itulah ketakutan seluruh anak kelas 1A. Ya, mereka takut tahun ini akan ada yang gugur.

Kelas ekstrakurikuler pertama dimulai pada pukul tujuh malam hingga pukul sembilan malam. Clara berjalan menuju ruang A untuk memulai kelasnya. Wanita ini adalah guru yang mengajar ekstrakurikuler di ruang tersebut. Para anak dengan kekuatan penggoda, dan membaca pikiran disatukan dalam ruangan ini. Clara, wanita ini adalah satu-satunya penggoda yang berhasil bertahan diantara para penggoda pada zamannya. Tepatnya saat upacara pengobatan terakhir yang Clara ikuti, saat umurnya 26 tahun, dimana wanita itu akan menjadi bagian dari parent Delusion. Clara berhasil memenangkan pertandingan dan bertahan sebagai penggoda terkuat pada zamannya. Hal tersebut yang membuat Zeus percaya bahwa Clara dapat diandalkan sebagai mantan manusia terbaik pada angkatannya.

Benar sekali, Clara dulunya adalah manusia yang hidup di bumi. Wanita tersebut putus asa dan berakhir ditemukan oleh Ares di dalam hutan Tephritidie. Tengah tersesat seperti orang bodoh. Beruntungnya wanita ini belum sempat bertemu dengan makhluk-makhluk yang tinggal di sana. Clara mengetahui bahwa dirinya adalah manusia biasa yang berasal dari bumi. Namun, wanita ini sama sekali tidak peduli akan hal tersebut, ia tetap bangga menjadi menjadi bagian dari Delusion. Biasanya, setiap Delusion yang dulunya adalah manusia akan menjadi liar, berlari ke dalam hutan Tephritidie dan berakhir mati mengenaskan akibat diterkam oleh hewan menyeramkan yang menepati hutan tersebut.

The Tale of CynoenixWhere stories live. Discover now