Chapter 17 Part 1

2.2K 304 39
                                    

Chapter 17 Part 1
————————————————————

Jantung Pei Ying mulai berdebar kencang, seperti sebutir benih yang terkubur jauh di dalam hatinya akhirnya menembus tanah.

Sepertinya ada emosi aneh yang mengalir. Dia memandang Song Nanchuan dalam diam, dan udara di sekitar mereka perlahan meningkat, sedikit demi sedikit.

"Maaf, pesananmu sudah sampai. Tiram mentah dengan saus krim asam." Sekali lagi, pelayan datang tepat waktu dan meletakkan pesanan mereka di atas meja.

"Terima kasih." Pei Ying akhirnya melepaskan diri dari tatapan Song Nanchuan dan melihat sepiring tiram.

Song Nanchuan tidak terjebak pada percakapan mereka sebelumnya dan secara alami mulai mengobrol dengan Pei Ying tentang hal-hal lain.

Makanan itu sangat menyenangkan. Tidak hanya makanannya yang lezat dan cocok dengan selera Pei Ying, dia menggunakan waktunya untuk mengenal Song Nanchuan. Selain itu, dia juga menyadari bahwa dengan wajah Song Nanchuan di seberangnya, nafsu makannya bahkan lebih enak dari biasanya.

Untuk hidangan penutup, mereka makan es krim yang direkomendasikan oleh pelayan.

"Pembuat kue Twilight adalah Jonathan, dan dia sangat terkenal dalam bidang pekerjaan itu. Terutama macarons miliknya. Kamu memakannya sekali dan kamu akan sulit melupakannya." Song Nanchuan tertawa ketika dia melihat ke arah Pei Ying memakan es krimnya.

"Mm, macarons-nya sangat terkenal. Itu adalah salah satu makanan penutup klasik keluarga Yu." Sayangnya, harganya cocok dengan kualitas dan reputasi mereka, jadi dia hanya akan memakannya dua kali sebelumnya.

Song Nanchuan berkata, "Aku memesan kue ulang tahun macaron yang dibuat oleh Jonathan untuk ulang tahunmu."

"??!" Bahkan sebelum Pei Ying bisa mengungkapkan keterkejutannya, pelayan itu membawakan kue dan dengan sopan mengucapkan selamat ulang tahun padanya.

"Selamat ulang tahun." Duduk di bawah cahaya, Song Nanchuan tersenyum.

"T-terima kasih," Pei Ying tergagap. Dia menyadari bahwa Song Nanchuan sangat tampan malam itu, dia bahkan tidak bisa menatapnya langsung. (Gugup saking gantengnya)

Dia mengeluarkan ponselnya dan tersenyum malu pada Song Nanchuan. "Bisakah aku mengambil foto? Itu terlalu cantik."

"Tentu saja."

Pei Ying dengan senang hati memotret kue macaron, sebelum mengambil macaron merah muda dan menggigitnya. "Oh, ini sangat enak. Rasa stroberi! Cangkang almondnya renyah dan bagian dalamnya sangat lembut dan berbau susu stroberi yang kental! Ada juga selai stroberi yang diapit di antaranya!"

Ini sangat enak, jiwanya hampir mengalir keluar dari tubuhnya. Dia bisa makan yang lain!

Song Nanchuan tertawa dan berkata, "Jadi itu berarti payudara lembut gadis itu tidak terkenal."  (Catatan: aku tidak tahu gimana menerjemahkan ini, tapi aku rasa itu adalah lelucon yang berhubungan dengan karakter su (dalam mandarin) yang digunakan untuk kata crisp (macaron shell) dan soft (breasts) atau sesuatu...)

Pei Ying, "..."

Apakah itu termasuk lelucon sesat?

Dia terbatuk dan menyerahkan macaron ke Song Nanchuan. "Kamu harus mencobanya."

Song Nanchuan tersenyum dan menerimanya.

Pei Ying, "..."

Kenapa rasanya sangat aneh?! Itu memang benar, semua pria memiliki pikiran kotor seperti itu!

(END) Just Blame Me For Being Blind in the BeginningTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang