S2 part 17 (Jung Sungchan)

765 107 40
                                    

Enjoy your reading.

Pagi harinya

Mereka langsung melakukan teleportasi ke tempat Sungchan berada.
Di hutan dekat padang angin.
Chenle mengetahui tempatnya karna terhubung dengan Energi shotaro.

"Udh bener ini tempatnya le?" Tanya Jaemin.
"Udh bener Hyung aku ngerasain energi shotaro disini" ujar chenle sambil melihat sekitarnya.

Mereka menulusuri hutan untuk mencari keberadaan Sungchan dan shotaro, hutan yang Mereka masuki begitu indah, udara yang sangat sejuk, pepohonan hijau yang indah, hewan hewan langka juga ada di dalam hutan itu.

"Chenle" suara seseorang.
Mereka berbalik dan melihat laki-laki yang mereka tau itu adalah shotaro, shotaro itu bukan peri biasa dia bisa berubah menjadi seperti manusia jika ia mau.
"Shotaro, bagus lah kita bertemu disini" ujar chenle Sambil mendekati shotaro dan memeluknya.

Shotaro pun dengan senang hati membalas pelukan chenle.
"Apa yang membawa kalian kesini?" Tanya Shotaro dan melepaskan pelukannya.
"Kami ingin bertemu dengan Jung Sungchan" timpal Mark.
"Sungchan?" Shotaro langsung menatap chenle, seakan bertanya 'apa kalian sudah ingat?'

"Tidak, baru aku dan Jisung yang dapatin kepingan ingatan kami" ujar chenle.
"Ayo ikut aku, Sungchan ada di rumah" ajak shotaro sambil tersenyum.

Akhirnya mereka pergi ke rumah tempat tinggal Sungchan dan shotaro, tempat tinggal mereka adalah sebuah rumah yang tidak terlalu besar, dengan tampil sederhana namun terlihat sangat nyaman.
"Ayo masuk, Sungchan ada didalam" ucap shotaro sambil tersenyum.

Mereka masuk kedalam rumah namun terlihat sangat sepi, batang hidung Sungchan tidak terlihat.
"Astaga pasti dia masih tidur, kalian duduklah disini aku akan membangunkan nya dlu dan mengambil minuman" Ujar shotaro dan pergi dari ruang tamu.

Shotaro menuju sebuah kamar yang ada di dekat dapur, dia langsung masuk dan melihat gundukan besar di bawa selimut, shotaro langsung berkecak pinggang dan menghampiri kasur itu.
"Sungchan bangun" ucap shotaro sambil menggoyangkan badan Sungchan.

"Eum Hyung 5 menit lagi" ujar Sungchan sambil menarik tangan Shotaro dan memeluknya.
Shotaro sudah biasa dengan kelakuan Sungchan.

"Bangun di depan rumah ada 7 troll" ucap shotaro seperti orang panik. Mata Sungchan yang terpejam rapat tadi langsung terbuka lebar.

Dia langsung berlari keluar kamar dengan tergesa-gesa. Namun saat sampai di ruang tamu Sungchan melihat 7 orang terdiam memandang nya.

Jeno dengan cepat menutup mata Jaemin, Mark mengalihkan pandangan Haechan ke arah lain, Jisung juga menutup mata Chenle, dan mata Renjun ditutup oleh Haechan.

Sungchan sedikit bingung Kenapa mereka seperti itu, dia kemudian langsung menunduk dan mendapati dirinya tidak Memakai baju hanya menggunakan celana pendek.

Dengan secepat kilat dia berlari ke kamar.
"HYUNG KENAPA GAK BILANG KALAU MEREKA DATENG" teriak Sungchan dalam kamar.

Shotaro datang dengan 7 minuman dan kue di nampan yang dia bawa.
"Maaf sama kelakuan Sungchan yah" ujar Shotaro.
"Tidak apa, mungkin dia tidak sadar" ujar Renjun.

Tak lama Sungchan sudah kembali ke ruang tamu, tapi dia masih berdiri disamping shotaro sambil menatap sendu ke arah Jeno dan Mark.

Chenle langsung menoleh ke dua Jung bersaudara itu dan memberikan kode untuk memeluk Sungchan, mereka berdua akhirnya berdiri dan berjalan perlahan menghampiri Sungchan.

"Hyung" lirih Sungchan, sambil menahan tangisnya.

Mark dan jeno langsung memeluk tubuh adiknya itu dengan erat, Sungchan langsung membalasnya dan menangis dipelukan Hyungnya.
"Maaf karna kami lupa dengan mu"bisik mark , Sungchan mengangguk dan semakin mengeratkan pelukannya untuk melepaskan rindu.

Puzzle Piece [ChenJi]✅Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang