43. Masa Lalu Kembali

5.8K 144 37
                                    

Rizal POV

Hari ini, Rizal dan mamanya akan mengunjungi Tunjungan Plaza di Surabaya. Hal ini, jadwal agendanya hari Sabtu. Jadi Mama minta tolong Rizal untuk mengantarkan ke TP.

Rizal sebagai anaknya mengiyakan ajakan mamanya. Mereka pun segera memasuki mobilnya dan mengunjungi tempat dimana mamanya akan belanja sesuatu.

(Ya... Namanya perempuan, harap dimaklumi. Authornya pun sama kok. Tapi enggak ngabisin duit setiap hari. Entar kere). 😂🤣

Setelah melewati jalanan yang begitu padat, akhirnya mereka berdua sampai di tempat tujuan. Mereka masuk ke salah satu Mall, dan memasuki toko baju yang bisa di bilang cukup mahal. Rizal hanya pasrah saja dengan tingkah mamanya yang seperti ABG.

"Ma, aku tinggal sebentar ya? Lagipula mama pilih baju pasti lama. Kan maklum mah, perempuan biasanya rempong". Ucap Rizal, hingga membuat mamanya sedikit melirik tajam.

"Kamu ini, sok tahu. Ya sudah, sana. Cari tempat duduk yang kamu inginkan". Ucap mamanya. Rizal pun akhirnya meninggalkan mamanya sendiri.

Keluar dari toko baju, mencari tempat duduk dan memesan minuman sembari menunggu mamanya yang sudah memilih baju. Dari pada bosan, akhirnya Rizal mengeluarkan ponselnya di dalam sakunya. Rizal hendak mengetik sesuatu, dan akan mengirimka pesan pada Ayu. Sebelum mengirim pesan, suara di sampingnya menunda Rizal untuk mengirim WhatsApp kepada calon istrinya.

"Dwika! kamu Dwika kan?!" panggilan dari seorang wanita kepada Rizal. Hingga Rizal pun menoleh ke sampingnya. Dilihatnya dengan teliti. Namun, Rizal tidak mengenalnya.

"Maaf, mbk siapa ya?" ucap Rizal pada wanita di sampingnya yang terlihat cantik, putih dan tinggi.

"Boleh aku duduk enggak?" ucapnya untuk meminta ijin agar duduk bersamanya.

"Oh, boleh. Silakan." ucap Rizal kepada wanita tersebut.

"Kamu enggak kenal sama aku, Ka? Aku Dian. Mantan kekasihmu, jaman S1. Kamu lupa sama aku? Ya ampun kok tega sih?" dengan genitnya, Dian berbicara seperti itu kepada Rizal. Memang! Dian tipikal Perempuan yang genit. Maka tak heran, Rizal pun mengakhiri hubungan mereka yang nampaknya tidak suka dengan sifat Dian yang genit ala manja.

"Dian siapa ya?" ucapnya lagi.

"Dian Ajeng Rahayu. Masih lupa lagi, kamu ke aku?" lalu, Rizal pun sembari mengingat nama perempuan di depannya ini.

"Oh, kamu. Sedang apa disini?"ucap Rizal memasang wajah datarnya. Dia tidak mau, melihat paras kecantikannya yang menurutnya sudah berubah drastis. Meskipun dulu tidak secantik sekarang.

"Aku hanya ingin menghilangkan rasa suntuk dengan pekerjaanku. Kamu sedang apa disini? bareng siapa?" tanya perempuan tersebut, yang mungkin terlihat kepo dengan keadaan Rizal saat ini. Tampaknya,wanita ini menelisik bahwa Rizal masih sendiri. Padahal, dia telah memiliki calon istri.

"Aku ngantar Mama."Suara datar membuat Dian kesal terhadap Rizal.

"Oh ya, gimana pekerjaan kamu, nyaman?! Aku dengar-dengar kamu sekarang jadi Dosen ya?"

"Nyaman. Iya, aku ngajar."

"Oh, begitu. Hmm.. Wik..." ucap perempuan itu, seraya menggantung pembicaraannya.

"Memangnya kita enggak bisa ya,balik kayak dulu lagi? jujur, aku masih sayang sama kamu Wik. Aku benar-benar udah berubah. Kamu mau kan, balik seperti dulu lagi?" ucap Dian untuk mengenang masa menjalin kasih bersama.

"Maaf Di, aku enggak bisa. Aku sudah punya calon. Jadi maaf, kita enggak bisa seperti dulu lagi. Aku permisi," Ucap Rizal, lalu meninggalkan Dian dan masih diam di tempat.

"Iiih... Kenapa sih,Wika enggak mau balik sama aku?! Awas aja kamu Wik! aku ingin tahu, siapa perempuan yang bisa membuat kamu jatuh hati, sampai-sampai kamu menolaknya". Senyum smirknya yang membuat Dian nekat, apa yang akan dilakukan selanjutnya.

Rizal pun segera menemui mamanya. Dan kebetulan juga,mamanya telah selesai membeli baju dan sudah melakukan pembayaran.

"Udah selesai, mah?" ucap Rizal kepada Mamanya.

"Iya,udah. Yuk, balik". Rizal hanya menganggukkan kepalanya, lalu mereka berdua bergegas ke lift, dimana Rizal memarkirkan mobilnya di  P7. Setelah sampai di P7, mereka berdua telah masuk ke dalam mobil,dan keluar dari area parkir ke luar Mall TP tersebut.

Rizal hanya berkutat pada pikiran wanita yang baru saja datang. Iya! Dia masa lalunya. Sikapnya yang manja, genit, itu yang membuat Rizal tidak suka. Dan mengapa, dia hadir kembali setelah Rizal mendapatkan Ayu, yang sebentar lagi akan menjadi istri sahnya?? Di pikiran Rizal, semoga tidak terjadi apa-apa dalam hubungannya dengan Ayu yang dijalani saat ini kedepannya.

Holaholahola...

Ulalalala..

halo guys, sorry-sorry dan sorry banget. Authornya baru bisa update sekarang guys. Kemarin sibuk sama tugas. Dan authornya menyempatkan untuk membuat cerita yang begitu geregetan. 😁 😁

So... hari ini mantannya Rizal hadir,setelah Rizal mendapatkan kekasih barunya. Yaa.. Mahasiswanya sendirilah ya???
Terus, Dian bakal ngelakuin apa ya dengan pacarnya Rizal ini?!

penasaran kan....
Jangan lupa, tetap setia sam cerita SENKU yaa.. Kalau ada cerita terbaru, segera di baca guys.
Ok!sampai jumpa di cerita selanjutnya. See you 😘😘

Publisher;

18 Pebruari 2020

Penulis;

Sriwahyuolivm

SENKU (DOSEN KUTUB) Part Lengkap Edisi RevisiDonde viven las historias. Descúbrelo ahora