31 - Everything is Falling Apart

1K 144 13
                                    

Firstly, i sincerely apologize for not uploading such a long time because of one reason or another. Hope you enjoy this chapter, thankyou!

Bunch of love, author.

. . .

Author's POV

Setelah Jieun memberikan sedikit peringatan pada Jungkook, semuanya menjadi berantakan. Sangat berantakan sampai Jungkook kembali ke kebiasaan nya yang dulu, ia kembali minum alkohol dan keadaannya menjadi semakin memburuk.

Ia sering bolos latihan yang sudah mendapatkan teguran dari pihak Agensi dan tentunya ia jarang sekali keluar kamar, kemudian ia juga tak muncul di media manapun selama 2 minggu penuh. Ia seperti menghilang begitu saja.

Dengan keadaan Chaeyoung masih terbaring dirumah sakit, Jungkook merasakan sesuatu yang hilang dalam hidupnya. Bahkan sebenarnya ia tidak ingin hidup lagi. Ujarnya pada Jimin saat di Amerika waktu itu.

Rasa penyesalan itu terus menghantuinya sehingga mimpi indah itu tidak pernah datang lagi.

Jungkook juga merasa dirinya sangat tidak berguna, ia bahkan tidak ingin berbicara dengan siapapun selain dengan managernya.

Taehyung pun juga seperti Jungkook namun tidak sama, ia mengalami depresi dan ia hampir tidak makan selama kurang lebih 2 hari. Sampai ia harus menemui psikiaternya untuk meminta obat anti depresan.

Akibatnya ia dilarikan dirumah sakit yang sama dengan Chaeyoung karena overdosis obat-obatan. Dan hal itu malah membuat depresi Taehyung semakin parah dikarenakan setiap hari ia memaksa untuk mengunjungi ruang inap Chaeyoung bahkan 1 menit pun kedua pihak, yaitu agensi dan keluarga tidak mengijinkannya.

Media dan knet sudah menduga bahwa ada yang salah dari dua member BTS itu dan mulai berspekulasi aneh tentang mereka berdua. Banyak sekali rumor yang beredar diluar sana. Baik maupun buruk.

Majalah dan media lainnya menerbitkan rumor yang tidak-tidak bahkan ada yang sampai mengatakan bahwa Jungkook akan bunuh diri. Dan Taehyung yang sedang depresi karena memiliki seorang kekasih.

Tetapi hal itu disanggah oleh pihak agensi mereka.

Universitas tempat Chaeyoung menempuh ilmu pun mengizinkannya untuk mengambil cuti dalam kegiatan perkuliahan maupun magang.

Dan beberapa minggu kemudian Chaeyoung sadar dari komanya. Ia mengalami koma selama 1 bulan penuh.

Pandangannya tertuju pada Eomma, Appa dan Jisung yang sedang melihatnya dengan tatapan khawatir, sedih sekaligus terkejut.

Wajahnya benar-benar seperti orang linglung, ia tidak tau ia sedang berada dimana.

"Eomma, appa, jisung-ah? Kalian disini?" tanyanya.

"Chaeyoung-ah!" ujar eomma dan appa.

"Noona? apakah ada yang sakit?" tanya Jisung.

"Eoh, kepalaku.." ucapnya sambil 

Dokter pun datang dan memeriksa keadaannya, dan benar saja ia tak bisa mengingat apapun dari 2 tahun kebelakang.

Dan ia hanya mengingat bahwa ia baru saja datang ke Seoul untuk mencari pekerjaan. Ia tidak mengingat bahwa ia adalah mahasiswi fashion designer.

Semua kembali seperti semula.

Setelah itu, Jisung pun segera memberitahu manager BTS bahwa kakaknya itu sudah terbangun dari koma. Jisung juga menyarankan kepada member BTS untuk tidak menemui Chaeyoung untuk sementara waktu. Karena satu dan lain hal, dan dengan keadaannya yang belum begitu pulih.

We Meet AgainWhere stories live. Discover now