(Sepertinya sih) Kata Pengantar

393 62 33
                                    

Berjumpa kembali di karya lama yang dibangkitkan dari kuburnya. Selamat datang di novel fantasi Mono Shana yang pertama.

Adakah yang pernah membaca Seeress? Kalo dulu gimana kesan bacaannya? Harap-harap mata pembaca tidak sampai operasi, yah. Dan ... semoga revisi kali ini pun tidak menyakiti mata kalian untuk kali ketiga, lol.

Saya merombak habis-habisan semuanya, mulai dari sampul hingga worldbuilding. Ya, sampul di atas merupakan karya dari castleandmist bertahun-tahun yang lalu. Setiap kali melihatnya rasanya karya ini terus menghantui. Jadi saya segera tekadkan, "Baiklah, aku selesai dengan buku pertama dari Fate, akan kutulis kamu lebih dulu." (Tapi jangan salah sangka, Menevel. Ini 'dihantui' dalam artian baik kok. Kupukul kamu kalo suudzon wkwkwkkw)

Akhirnya, dua bulan setelah Fate : A Journey of The Bloody Rose tamat, saya mulai menggarap sampul terbaru, yang tertera sekarang di halaman utama setelah berdiskusi panjang dengan teman-teman saya di media sosial (yang kedua di antara merupakan desainer grafis pula! Bukankah saya beruntung?). Dan terpilihlah konsep sampai pemilihan warna saat ini.

Pun, saya mengalami stress yang banyak berbulan-bulan perihal worldbuilding

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Pun, saya mengalami stress yang banyak berbulan-bulan perihal worldbuilding. solosomniac dan Nightshadeness merupakan saksi utama di Twitter (atau sekarang ... Xwitter?), saya bahkan membuat utas untuk menyemangati diri dalam segala prosesnya ... tetapi hasilnya memang tidak buruk, dan saya harus berterima kasih kepada mereka semua (teman-teman di mana pun kalian berada) sebab telah menyemangati tiada henti skajdgsjgaskjgdskd sayang banget deh sama kalian pokoknya emumumumumuach.

Tercatat worldbuilding (termasuk negara, mata uang, sampai sistem penanggalan), tokoh-tokoh, dan merampungkan magic power system sampai selesai di pertengahan April, saya pun memutuskan untuk menuliskan outline agar Seeress tidak berantakan sepert...

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Tercatat worldbuilding (termasuk negara, mata uang, sampai sistem penanggalan), tokoh-tokoh, dan merampungkan magic power system sampai selesai di pertengahan April, saya pun memutuskan untuk menuliskan outline agar Seeress tidak berantakan seperti revisi pertama atau bahkan di kala ia lahir untuk pertama kalinya. Dan saya memulai menulis semuanya; mencicilnya satu per satu persis di akhir Agustus 2023.

Saya menyenangi setiap pembuatan Seeress sebelum dituliskan. Akan tetapi, jujur saya kapok dan hanya bisa berharap karya ini dicintai orang-orang sebagaimana saya mencintainya. Ditambah tidak putus harapan saya untuk bisa menuliskan outline dengan hasil sesuai ekspektasi saya.

Jadi ... inilah dia. Kita telah sampai di gerbang utamanya. Tapi sebelum itu, silakan baca peringatan di bawah ini:

PERHATIAN!

KARYA INI MERUPAKAN FIKSI BELAKA! JIKA ADA KESAMAAN NAMA TOKOH, TEMPAT, ATAU KEJADIAN, ITU MERUPAKAN KEBETULAN SEMATA TANPA ADA UNSUR KESENGAJAAN!

KARYA INI HANYA DIPERUNTUKKAN BAGI MEREKA YANG MEMAHAMI BEDA DUNIA FIKSI DAN DUNIA NYATA!

Sebagai tambahan, Seeress masih berada dalam keadaan mentah. Apa bila menemukan kesalahan dalam tulisan seperti typo, kurang atau lebihnya tanda baca, memohon untuk tidak segan-segan menegur penulis dalam komentar.

Sekali lagi, selamat datang di Seeress. Semoga menikmati perjalanan karya yang menyenangkan ini.


SeeressWhere stories live. Discover now