Protectors 19

53.1K 4.8K 527
                                    


Kaki besarnya berlari keluar melewati pintu pack housenya dengan cepat. Apa yang ia lihat di hadapannya kemudian membuat matanya membelalak terkejut. Disana para wujud serigala dari warrior packnya sedang bertarung dengan segerombolan rogue yang di maksud oleh Miller. Yang sesaat membuatnya berpikir, bagaimana bisa rogue-rogue itu masuk di dalam packnya saat Rea berada disini?

Namun, Gerald mencoba untuk tidak peduli akan hal itu. Alpha dari Moonlight itu kemudian mengaum dengan sangat keras, sehingga sebagian tubuh dari segerombolan rogue berwujud serigala yang menyerang packnya itu terhempas jauh ke belakang. Gerald lalu berlari menghampiri salah satu rogue disana dan memberinya serangan bertubi-tubi.

Dengan tubuhnya yang masih berbentuk wujud manusia itu sama sekali tidaklah menjadi masalah untuk pria bermanik zamrud itu. Oh tentu saja, ia adalah putera dari garis keturunan Alpha Moonlight pack. Pack dimana setiap keturunan Alphanya akan di anugerahi kekuatan dari Moon Goddes, kekuatan yang tak di miliki oleh manusia serigala lain. Ia adalah putera dari mendiang Alpha Antonio, sang pengendali petir. Tak ada rasa takut bagi Gerald.

Gerald mengangkat tubuh serigala itu lalu ia cekik kuat menggunakan tangan kirinya. Tangan kanannya terarah pada dada sang rogue berwujud serigala tadi hingga menembus masuk ke dalam. Gerald memegang erat sesuatu yang bergerak di dalam dada serigala itu lalu ia tarik keluar dengan kasar, sehingga membuat serigala itu yang tadinya melolong kesakitan, menjadi terdiam tak bernyawa setelah kehilangan jantungnya.

Para warrior packnya saling menggigit dan mencakar dengan para wujud serigala dari segerombolan rogue disana. Suasana disana benar-benar menegangkan dan menyeramkan. Darah-darah segar mengalir dimana-mana. Lolongan dan geraman saling bertautan di bawah penerangan rembulan. Kepala tanpa tubuh, tangan dan kaki yang terputus, seakan menyapu rapa permukaan tanah disana. Aroma-aroma berbeda bercampur masuk ke dalam hidungnya. Aroma darah, aroma rogue, aroma khas para manusia serigala Moonlight pack, dan aroma lain yang tidak di kenalinya. Aroma apa ini?

Gerald dengan segera menghindar saat seekor serigala hendak menyerangnya dari belakang. Alpha dari Moonlight itu dengan mudahnya mengunci tubuh serigala itu. Gerald kemudian mencakar tubuh rogue berwujud serigala tadi dengan membabi buta. Lolongan kesakitan serigala itu sama sekali tidak membuat Gerald memberi ampunan atau setidaknya merasa kasihan, jari berkuku tajam nan panjang itu terus bergerak lincah mencakari tubuh serigala itu.

Gerald berhenti melanjutkan aksinya saat tubuh serigala itu terdiam tak bergerak di tempatnya. Tubuh serigala itu dengan perlahan-lahan berganti menjadi tubuh berwujud manusia. Di tubuh rogue itu terdapat banyak urat besar berwarna biru pekat yang keluar mencuat dari balik permukaan kulitnya. Ya, urat itu adalah racun dari kukunya. Urat yang nantinya akan menyerang dan menghentikan sistem organ yang bekerja di dalam tubuh manusia serigala itu. Mati secara perlahan, memang itulah cara kerja dari racunnya.

Alpha dari Moonlight itu kemudian mengalihkan pandangannya, sehingga tak sengaja iris zamrud itu menatap Miller yang tengah tergeletak lemah di atas tanah. Gerald lantas dengan segera menghampiri cepat mate dari adiknya itu. Ringisan keluar dari bibirnya kemudian saat melihat keadaan Miller yang sangat mengenaskan, leher Beta dari Moonlight itu terlihat seperti akan terpisah dari kepalanya.

"Bertahanlah, aku akan memindlink Ibuku."

Miller menatap sepupunya itu dengan matanya yang sayup-sayup, bibirnya bergetar, terlihat seperti ingin menyampaikan sesuatu, "G-Gerald," gumamnya lemah. Beta dari Moonlight itu terbatuk-batuk sebelum melanjutkan perkataannya. Miller lalu kembali berkata, "Bu-bukan rogue yang m-menyerang pack k-kita,"

Kening Gerald berkerut bingung, "Lalu siapa?"

"A-Alpha Samuel, a-aku mengenal aromanya. Black moon p-pack--" Miller kembali terbatuk-batuk setelah merasa tidak sanggup untuk melanjutkan perkataannya itu.

ProtectorsWhere stories live. Discover now