Part 7- Too Confident

4.8K 596 39
                                    

Warning Typo !

Terjadi keheningan untuk beberapa saat. Banyak yang tidak menyangka pemain terlemah dilapangan seperti Kuroko adalah kelemahan Kise.

Pandangan Kise yang awalnya terkejut kembali normal "Jadi ? Memang benar gaya bermain Kuroko-chii satu-satunya yang tidak bisa kutiru. Tapi apa yang bisa dirubah olehnya ?"

Suara peluit terdengar dan quater pertama pun telah selesai dengan skor 27-35.

"Dia dapat merubah segalanya. Kami akan membuatmu menangis di quater kedua." Kagami berjalan menuju benchnya dengan Kise yang memandang punggungnya serius.

"Nee pelatih, mengingat Ryo-tan tidak bisa meniru gaya bermain Tetsuya-kun dan Taiga-chan sedikit kerepotan dengan Ryo-tan, bagaimana jika Tetsuya-kun dan Taiga-chan bekerja sama ?"

Riko tersenyum "Aku mengerti. Ya, itu mungkin berhasil." Ucap Riko seraya menyentuh dagu nya.

"Kagami-kun , kelihatannya kau sudah tenang."

"Tidak, aku selalu-"

"Kau tadi benar-benar marah !" ucap Hyuga dan Izuki bersamaan.

"Tapi Kuroko-kun dan Kagami-kun , kerja sama kalian akan jadi kunci dipertandingan ini. Dapatkah kalian mengemban tanggung jawab ini ?" tanya Riko dengan pandangan serius.

"Ya, mungkin. Kayaknya sih-" Kagami melirik Kuroko ragu.
Kagami mengaduh kesakitan karena Kuroko menusuk perutnya menggunakan tangannya .

"Kurang ajar, darimana serangan itu datang ?" ringis Kagami dengan tangan memegang perutnya.

"Kau ingin mengalahkan Kise-kun, bukan ?" tanya Kuroko. Wajah Kagami berubah serius.

"Tentu saja !" Kagami menusuk perut Kuroko sama seperti yang dilakukan Kuroko terhadapnya tadi. Kuroko mengaduh kesakitan dengan posisi berdiri tidak seimbang.

(your name) tersenyum melihat tingkah dua orang yang memiliki sikap berlawanan itu.

Quater kedua pun dimulai.

"Baiklah kalau begitu. Lakukan serangan balasan !"

"Minna gambatte !!!" Sorak (your name).

Kise mendrible bola lalu melakukan dunk, Kaijou mencetak angka. Seirin pun membalas dengan shooting yang dilakukan Hyuga.

Kise pun kembali mencetak angka sehingga skor menjadi 29-39 dengan Kaijou yang masih memimpin.

Seirin sedikit kesusahan dengan pertahanan man-to-man yang digunakan Kaijou. Hyuga pun mempassing bola ke Kagami.

Kagami berhadapan dengan Kise "Sesuatu tidak benar, bukan ?" ucap Kise.

Kagami melewati Kise . Kise mengejar Kagami dengan berbagai pikiran menghinggapi dirinya.

Apa yang akan dilakukan Kagami setelah ini ? Drive lagi atau fade away ?

Namun tak disangka Kise, Kagami mempassing bola dari belakang tubuhnya.

Kise mengikuti arah bola yang didapat Kuroko . Kemudian Kuroko passing kembali bola kearah Kagami yang masih berlari dan melewati Kise yang diam terkejut.

Kagami berhasil mencetak angka dan skor menjadi 31-39.

"Bagus !" Riko mengepal tangan kanannya.

"Nice shot !"

Kagami kembali mendrible bola lalu memberikan bola nya ke Kuroko. Kise menoleh cepat kearah Kagami karena mengira Kuroko akan memberikan bolanya ke Kagami seperti yang mereka lakukan tadi.

[Kuroko No Basket] Our Story ✅Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang