𓋜៹ Dua puluh dua

2.1K 480 87
                                    

∆-∆-∆-∆-∆

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

∆-∆-∆-∆-∆

"AYO BANGUN!!" teriakan lantang dari Yena terdengar sangat jelas pagi ini.

Sakura memukul pelan lengan Yena, "Yena... bangunin yang bener!"

Yena terkekeh kemudian pergi untuk membangunkan mereka satu-persatu. Sebenarnya saat ini jam masih menunjukkan pukul 3 pagi, alasan utama mereka dibangunkan karena akan melakukan sebuah perjalanan yang sangat penting. Sesuatu yang pastinya akan membuat treasure senang dan mungkin saja akan sedikit dibumbui air mata.

"Kak.. gue masih ngantuk plis.." keluh Jaehyuk sembari merebahkan dirinya diatas karpet.

Mashiho yang baru saja keluar dari kamar mandi duduk di sofa tepat disamping Jaehyuk, "Cuci muka sana Jae, ilernya kemana-mana."

Jaehyuk terperanjat kaget lalu berlari menuju kamar mandi untuk mencuci mukanya, sedangkan Mashiho hanya tertawa sembari meluruskan kakinya diatas sofa.

"Kak~ Wawan masih ngantuk banget~" rengek Junghwan kepada Sakura yang tengah menyiapkan beberapa perbekalan untuk treasure.

Mashiho menurunkan kakinya dari sofa, ditepuk nya tempat yang masih tersisa guna mengisyaratkan Junghwan untuk duduk disana. Junghwan berjalan dengan mata tertutup menuju sofa, merebahkan tubuhnya dengan kepala diatas paha Mashiho.

"Tidur aja lagi dek, nanti pas kumpul semua baru dibangunin." ucap Mashiho lembut sembari mengelus pelan surai milik Junghwan.

Junghwan menggeleng, "Gak lah bang, mau rebahan aja dulu sebentar," jawabnya.

"Cobaan apalagi ini yatuhan??" Kali ini Jihoon bersuara, bisa dilihat laki-laki dengan mata panda berjalan kearah dapur untuk minum.

Setelah ini bisa dipastikan sebentar lagi akan terjadi keributan di kediaman mereka, keributan yang disebabkan oleh Junkyu, Haruto, dan Jeongwoo. Tiga manusia yang paling susah untuk dibangunkan, kata Asahi mereka tidur seperti sedang melakukan simulasi mati.

"Selama disini hancur sudah ketentraman gue," ujar Junkyu.

"TOLONG BANGET LAH YA! KALAU BANGUNIN TUH YANG SOPAN!! GAK DISINI GAK DIASRAMA SELALU DIBANGUNIN DENGAN UNSUR KEKERASAN!" teriak Haruto tak terima kala dibangunkan dengan sadis oleh Yena.

"WOI HARUTO! KAKI GUE LO INJEK ANJIR!!"

"MAAP WOO, GAK SENGAJA KEINJEK."

"MANGKANYA PAS JALAN JANGAN MEREM!"

Ya beginilah kehidupan sebenarnya dari treasure, selalu ada saja yang mereka ributkan. Mau itu masalah besar ataupun masalah kecil, untung saja Sakura sudah terbiasa dengan hal ini akibat di kediaman iz*one juga tidak berbeda jauh dengan keadaan disini.

(✔) 𓇚  ̨𖥻 witches | treasure 13 (i)  ֙⋆𓇚 Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang