* story ; Yoshi *

1.5K 308 61
                                    

Bagaimana kabarnya para saudara?
Ini bukan Yoshi melainkan serigala ganteng, bernama Sunghoon.

Yoshi berhalangan hadir karena ada pertemuan kerajaan. Pertemuan kerajaan konon!

Nyusahin aja ntu anak.

Gue sama Yoshi udah temenan dari jaman masih curut, kita tumbuh bersama menikmati indahnya suasana ísveldi. Ceilah! bahasanya tumbuh bersama. Waktu gue umur tujuh tahun dan Yoshi sembilan tahun, tepat di hari yang cerah diikuti bunga istimewa yang cuma bisa mekar di ísveldi. Yian, adik dari Yoshi lahir.

Kita bahagia banget, pokoknya kalau main jadi nambah anggota. Si puteri cantik ísveldi juga gak neko-neko kalau main, apapun di gas. Ya maklum lah, seringnya bergaul sama laki-laki.

Sebelum pengasingan, Yoshi udah nguasain ilmu sihir tingkat akhir. Yang artinya secara gak langsung, dia udah bisa megang jabatan sebagai pengganti Raja Jade ─ Ayah Yoshi ─ disaat beliau lagi ada pertemuan sama Raja wilayah lain.

Dia beda daripada yang lain.

Gak kayak keturunan lain yang harus diasingkan dari bayi, karena Yoshi termasuk anak yang berpengaruh saat itu. Tapi gak bertahan lama, tiba-tiba ada penyerangan mendadak yang ngebuat Raja Jade menghilang secara misterius.

Longsoran salju dari atap tiba-tiba jatuh, hampir aja Yoshi kena. Tapi sayangnya Raja Jade kena longsoran salju, ya walaupun bisa dipastikan gak bakal mati semudah itu. Tapi kita semua khawatir, banyak yang udah nyoba nyari Raja Jade, tapi nihil... dia hilang tanpa meninggalkan bekas sedikitpun.

Kita semua tau kalau itu salah satu awal dari semua kejadian aneh yang akhir-akhir ini didapet semua penduduk, gonggongan serigala pemangsa, salju yang tiba-tiba berubah jadi warna merah darah, suara-suara dari atap. Pokoknya aneh!

Setelah melewati banyaknya perdebatan, selama beberapa waktu Yoshi gantiin posisi Raja Jade, gue juga diutus buat bantu Yoshi. Itulah kenapa tugas gue berurusan sama buku-buku penting berisikan mantra, ramuan, atau beberapa daftar list rahasia ísveldi.

Gak sampai disitu, penyerangan lagi-lagi terjadi tapi gak separah kemarin. Cuma sebatas melukai penjaga kerajaan, tapi kita juga jadi super duper waspada. Banyak hal negatif yang Yoshi pikirin, dia takut gak bisa mimpin ísveldi dengan benar, takut berakhir jadi kekacauan bagi kotanya. Ya gimana engga? Anak seumuran dia yang seharusnya masih main, sekarang malah mimpin kerajaan besar kayak gini. Gimana gak overthinking?!

Puncaknya disaat hari peresmian penasihat kerajaan, penyerangan hebat benar-benar terjadi di hari itu. Penjaga beserta warga kota turun tangan, diikuti Yoshi dengan jubah putih berdiri tepat di depan mereka semua. Untuk kali ini gue akui aura Yoshi gak main-main, mahkota salju yang bertengger diatas kepalanya bikin Yoshi nambah ganteng.

Gue bisa liat kalau Yoshi ngeluarin kemampuan sihir tingkat akhir punya dia, gila! itu sihir bisa bentuk pelindung disekitaran kota. Gue aja takjub, anak sebesar dia udah hebat banget. Tapi kasian, mau gak mau Yoshi harus merelakan masa kecilnya diganti sama tugas berat kayak gini.

Ratu Giana ─ Ibu Yoshi ─ juga khawatir, tapi berkat kata-kata Yoshi akhirnya berhasil bikin Ratu Giana tenang. Kayak gini nih...

EKHEM!

"Bunda, yakin kan Yoshi pasti bisa megang kewajiban ini?"

Posisinya Yoshi lesehan sambil megang tangan Ratu, sedangkan Ratu Giana lagi duduk diatas ayunan. Lain waktu kita room tour, bareng sama serigala ganteng kayak gue. Kapan lagi kan jalan-jalan bareng cogan.

Gegayaan pake room tour - ReyLagiNyimak

Sirik aja lu! Jangan hiraukan dia ya guys.

Oke, lanjut.

"Bunda jangan khawatir, Yoshi janji... Ayah akan pulang dengan selamat dan kita bisa berkumpul kembali. Apapun konsekuensinya, Yoshi akan tanggung itu semua."

"Bunda percaya Yoshi kan?"

Ya... Kira-kira begitulah, memang awalnya berjalan dengan sangat lancar. Tapi lama-kelamaan penyerangan malah makin parah, pihak musuh minta Yoshi sendiri untuk datang nemuin mereka. Tapi pimpinan kota bilang, kalau ini taktik untuk nyulik Yoshi atau bisa disebut menjebak.

Kenapa?

Karena Yoshi satu-satunya keturunan istimewa yang masih ada disana, setetes darah milik Yoshi itu berharga. Darahnya bisa bikin hidup seseorang jadi abadi, tetesan darah dia kalau kena tanah bakal ada tumbuhan yang langsung muncul disana.

STOP!! LU KOK SPOILER SIH ANJINK?! - Rey

Oh? Itu belum diceritain ya? Gue kan gatau.

Skip aja ya teman-teman, kehidupan saya dipertaruhkan disini.

Setelah kejadian itu, akhirnya dengan berat hati mereka mutusin buat mengasingkan Yoshi dari sana. Tentunya dengan sangat-sangat rahasia, mereka dateng ke gua tempat dimana keturunan lain diasingkan. Gelap, lembab, dingin, dan kotor, kira-kira itu yang bisa gue ucapin waktu masuk kesana.

Sebelum pengasingan Yoshi pernah bilang ke gue.

"Titip Yian."

Tapi gue gak becus jaga dia. Bahkan disaat Yoshi udah ada disini, Yian terbunuh. Maafin gue, Yoshi.

Cerita kehidupan Yoshi sebenernya masih panjang, gue mau ceritain semuanya tapi gabisa, karena dilarang sama Rey buat cerita.

Hmmmm.... saya mencium aroma-aroma bangkai disini. g

Sepertinya dia sedang menyembunyikan sesuatu.

Sampai jumpa kembali ~Saya pamit undur diri, terimakasih

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Sampai jumpa kembali ~
Saya pamit undur diri, terimakasih.

[ story ; Yoshi ]

(✔) 𓇚  ̨𖥻 witches | treasure 13 (i)  ֙⋆𓇚 Where stories live. Discover now