1 Fakta - 2 Kejadian

74 13 3
                                    


••••••••••

Seorang lelaki berdiri tegap di depan sebuah rumah sakit, menghela nafas panjang sebelum dia melangkahkan kakinya masuk kedalam. Dia berjalan menuju resepsionis untuk mendata dirinya, setelah selesai dia langsung di arah kan ke sebuah dokter spesialis khusus.

"Selamat malam, dok." Ucapnya sembari membuka pintu ruangan tersebut.

"Malam, kenapa kamu mau muncul lagi, Langit?" Jawab dokter Fira-dokter spesialis yang sudah pernah mengobati Langit dan penyakit.

"Saya sibuk dok."

"Apa keluhan kamu?"

"Sebelumnya saya gak pernah tau apa penyakit saya. Saya rasa, beberapa hari terakhir penyakit itu semakin bertambah parah."

"Sebelum saya memberi tahu hal itu, apa yang kamu rasakan beberapa hari terakhir?"

"Dada saya sering terasa sakit dok. Bahkan beberapa kali saya kehilangan kesadaran saya karena rasa sakit nya. Tidak hanya itu, saya merasa sangat amat mual ketika sakit itu menyerang dada saya."

"Tubuh saya seketika lemas, bahkan saya merasa ada perubahan di berat badan saya yang menurun drastis."

"Saya akan periksa terlebih dahulu." Ujar dokter yang sepantaran dengan Clarissa sembari melangkah kakinya menuju brangkar.

"Apa kamu kesusahan dalam bernafas?"

"Mungkin"

Sesekali dokter itu melirik ke arah monitor ruangan tersebut. Setelah selesai memeriksa nya dia kembali ke tempat duduk dan menyuruh Langit untuk duduk juga.

"Menurut dugaan saya, dari gejala-gejala yang kamu alami beberapa hari terakhir, ginjal kamu bermasalah." Ujar dokter Fira.

"Maksud?"

"Langit, sewaktu dulu kamu di bawa kesini kamu sudah mengidap penyakit ginjal kronis. Karena kamu jarang atau bahkan tidak pernah lagi cuci darah mungkin penyakit itu sudah sampai stadium awal atau stadium pertama.

Gejala-Gejala Penyakit Ginjal Stadium Awal seperti:
1. Mual
2. Mudah Lelah dan Lemas
3. Kesulitan Bernapas
4. Tekanan Darah Meningkat
5. Pembengkakan pada Kaki
6. Lebih Sering Buang Air Kecil
7. Urine Tidak Normal
8. Penurunan Berat Badan
9. Kulit Menjadi Kering dan Gatal

Adapun penyebabnya, diantara lain:
1. Hipertensi
2. Diabetes
3. Faktor Usia
4. Konsumsi Minuman yang Mengandung Zat Toksik." Jelas dokter itu.

"Waktu dulu umur kamu masih kecil untuk mengetahui penyakit ini, nak."

Deghhh...

Langit terdiam beberapa saat, mencerna apa yang dokter di depannya itu katakan. Tidak mudah untuknya menerima fakta tersebut, dia menghembuskan nafasnya dengan pelan.

"Apa umur saya gak akan lama?"

"Umur hanya tuhan yang tahu, kita hanya bisa berusaha dan berdoa memohon petunjuknya."

"Apa tidak bisa disembuhkan, dok?"

"Penyakit ginjal terdiri dari beberapa tahapan, yang pertama penyakit ginjal akut, penyakit ginjal kronis, dan penyakit ginjal stadium. Hanya penyakit ginjal akut yang bisa di sembuhkan total, penyakit ginjal kronis hanya bisa di tahan dengan cuci darah dalam jangka panjang atau bahkan seumur hidup.

Penyakit ginjal kamu saat ini kemungkinan nya kecil sekali untuk sembuh, bahkan bisa bertambah ke stadium yang lebih tinggi." Ujar panjang dokter itu.

"Apa yang harus saya lakukan, dok?"

𝐋𝐀𝐍𝐆𝐈𝐓 [ Revisi! ]Where stories live. Discover now