BAB 32 | MISTERI DAN RAHASIA

359 34 9
                                    

Selamat membaca kisah
Perjalanan Mereka

Now playing : Ari Lasso - Cinta Misteri

***

BAB 32 | MISTERI DAN RAHASIA

Semua yang di anggap misteri itu rahasia. Dan semua rahasia dan misteri pasti akan terbongkar

***

Kebetulan hari ini Lesti lagi cuti kerja dan memilih menghabiskan waktunya di rumah. Setelah sekian lama berdebat dengan Rara walaupun sebenarnya bukan debat hanya ngomong biasa akan tetapi itu cukup menguras hati dan pikirannya.

Kebetulan Ridwan tengah mengantarkan Rara ke rumah sakit untuk menjaga Ady. Seharusnya Rara itu menjaga Gunawan bukan menjaga Ady. Mungkin ini memang kesalahan Lesti karena dulu ia meminta Ridwan agar Rara dekat dengan Ady dan kala ia sudah tahu kebusukan Ady selama ini membuat Lesti merasa bersalah.

Lesti masuk ke kamar Rara hanya untuk meringankan rasa bersalah nya itu. Ia melihat semua barang barang milik Rara, dari dulu Rara suka sekali dengan menggambar maka ia tidak heran kalau banyak sekali cat dan juga gambar yang menghiasi seluruh tembok kamarnya. Lesti menatap satu persatu gambar yang di lukis Rara hingga ia tidak sengaja tersandung sesuatu yang mencuri perhatian.

"Apa ini?" tanya nya.

Lesti penasaran akan hal itu akhirnya ia mengambil sebuah kotak warna merah. Dan mulai duduk di samping ranjang Rara, Lesti membuka kotak itu. Dan terlihat ada sebuah kertas yang di gulung. Lesti mengambil itu dan membuka nya ternyata sebuah gambar yang rasa Lesti itu tidak asing dengan gambar itu.

Sebuah gambar dua anak kecil, laki-laki dan perempuan yang sedang bermain di sebuah taman. Dan anehnya lagi taman itu bukan taman yang ada di kompleks ini ataupun tempat dimana mereka liburan dulu. Lesti sekarang ingat sekarang dulu pada saat Rara menggambar ini sekeluarga sedang berlibur di Maluku Utara-tepatnya Halmahera Barat.

perasaan di Halmahera Barat tidak ada taman dan nama taman itu adalah taman Surga. Terbesit di pikiran Lesti percakapan dirinya, Selfi dan Rara mengenai gambar Rara.

"Ra, ngapain kamu disini?" tanya gadis itu. "Eh kak Selfi. Rara sedang menggambar," jawab gadis itu yang bernama Rara itu.

Selfi melihat gambar itu dan betapa terkejutnya ia, hingga akhirnya ia bergantian menatap gambar itu dan juga Rara dengan tatapan yang sulit di artikan.

"Ra, kenapa kamu gambar ini?" tanya lagi Selfi.

"Rara gambar ini agar kak Selfi, kak Lesti dan Bang Uwan ingat Rara terus. Serta ayah tidak marah marah lagi sama Rara karena gara gara Rara menyebab Bunda meninggal," jawab Rara dengan nada gemetar.

Lesti masih mengingat betul kejadian itu, dan Lesti masih penasaran siapa anak laki-laki yang di maksud Rara waktu dulu. Setelah melihat gambar itu ia menuju ke salah satu foto. Foto dimana keluarga kecil mereka, dan bukan hanya itu ada foto dimana kebersamaan antara dirinya, Rara, Selfi dan Ridwan. Seterusnya ada foto Rara dan Putri.

Terakhir foto yang baru saja di ambil beberapa hari yang lalu, foto dimana waktu mereka tampil dalam acara sekolah. Dan itu terlihat banget dimana Gunawan dan Rara tampak mesra. Setetes air mata jatuh di mata Lesti membasahi foto itu apalagi air mata itu jatuh di gambar Rara dan Gunawan.

Bukan hanya itu ada satu catatan kecil disana yang merupakan tulisan tangan kecil mungil Rara.

...........

(TERBIT) DLS [3] Goodbye And Go ✓  Where stories live. Discover now