21

5.4K 147 1
                                    

Menunggumu butuh perjuangan . Bertahan bersamamu juga butuh perjuangan. Berjuanglah bersama ku ciptakan masa depan yang juga butuh di perjuangkan.

➡️➡️➡️

Pagi ini Kinara dan mamanya pun menuju ke bandara untuk menjemput Papanya. Kinara dan Lolita sangat rindu dengan sosok tegas Wahyu. Ketika sampai di bandara dirinya langsung mendapatkan Papanya yang sangat khawatir terhadap dirinya karena Kinara ikut menjemput ketika dirinya masih sedikit tidak enak badan.

"Paaapaaaa" ujar Kinara kepada Wahyu.

"I miss you so much paa" sambungnya.

"I miss you too my little girl " sahut papanya.

"Ih papa Kinara udah besarr" geram Kinara karena papanya selalu saja menganggap dirinya sebagai anak kecil. Lolita yang melihat itu pun  terkekeh remah.

Setelah itu mereka pun bergegas pulang ke rumah.
Sesampainya di rumah papa Kinara memberikan banyak sekali hadiah kepada Kinara yang semuanya terkesan mewah, bahkan sangat mewah.

➡️➡️➡️

Pagi ini Kinara pergi kesekolah bersama papanya, setelah sampai di depan gerbang sekolah di sana ia melihat Reyhan yang tengah masuk ke sekolah. Kemudian Kinara berlari kecil untuk menghampiri Reyhan, hal itu membuat Papanya terkekeh.

"Dadah pa Kinara pergi dulu daaa" ujar kinara setelah mensalimi papanya seraya berlari.

"Iyaa udah kejar sana masa depan kamu" sahut papanya.

"Ihh papa bisa aja" mereka pun saling terkekeh.

Setelah sampai di hadapan Reyhan kinara langsung mengejutkan Reyhan.

"Reyhan! " ujar Kinara.

"Paan" kaget Reyhan.

"Tar pulang bareng ya" pinta kinara dengan manja.

Reyhan hanya terdiam ketika Kinara meminta untuk pulang bareng.

"Lo kok diem aja. Aku anggep iya karena kamu hanya diem" crocoss Kinara.

Lalu Reyhan pergi berlalu begitu saja dan memasuki kelasnya yang bernotabene bersebelahan dengan Kinara. Hari ini Silvy dan Anggel tidak sekolah di karenakan Silvy sedang melihat neneknya yang sedang sakit, sedangkan Anggel danseluruh anggota keluarganya sedang berlibur.

Pada akhirnya Kinara hanya sendirian. Di kelasnya kinara memiliki teman yaa walau tidak sedekat dengan Silvy dan Anggel. Yaitu Karin dan Aleta.

Karin dan Aleta adalah termasuk teman dekat Reyhan dan teman temannya, di karenakan Karin dan Aleta sudah kenal Reyhan sejak Smp sedangkan Kinara kenal Reyhan sejak masuk Sma.

Di kelasnya Kinara sedang belajar prakarya dan mereka di tugaskan untuk membuat Gucci . Untung saja Kinara satu kelompok dengan Aleta dan Kanin, tapi sayangnya Kinara tidak satu kelompok dengan Anggel dan Silvy, satu kelompok beranggotakan 3 orang. Kanin adalah sepupu Reyhan, Kanin pun sudah mengetahiu jika Kinara menyukai sepupunya itu, dan Kanin pun setuju mengingat Kinara adalah good girl and perfect girl. Ntah mengapa Reyhan bisa tidak menyukainya.

➡️➡️➡️

Sore ini jam 3 sore mereka pun mengerjakan tugas membuat Gucci tersebut di rumah Kanin karena ia mengajukan diri. Kinara dan Aleta pun setuju, terlebih lagi Kinara ia sangat setuju siapa tau nanti di rumahnya Kanin terdapat Reyhan.

Kini Kinara sedang bersiap siap untuk pergi ke rumah Kanin. Ia pergi ke sana menggunakan ojek online dengan alasan malas untuk berkendara sendiri.

Sesampainya di rumah Kanin Kinara pun di sambut dengan penjaga gerbang di rumah itu, lalu satpam itu pun membukakan gerbang untuk Kinara masuk. Di sana sudah terdapat Aleta. Mereka pun bergegas menuju taman belakang untuk mengerjakan tugas tersebut.

Kinara pun izin kepada Kanin untuk ke WC karena ia ingin membuang air kecil, dan ia mendapat kejutan karena ia melihat Reyhan yang tengah duduk Santai di depan televisi.

"Reyhan  kamu ngapain disini" tanya Kinara penasaran.

"Salah kalo gue di sini,  ini kan rumah sepupu gue" ujarnya.

"Ya enggak sih hhee" Kinara pun terkekeh, dan langsung menuju ke WC untuk buang air kecil karena tidak tahan lagi.

Setelah keluar dari WC ia masih mendapatkan Reyhan dengan posisi yang sama. Tanpa sadar Kinara menarik kedua sudut bibirnya dan mengukir senyum yang indah, hal itu tanpa sepengetahuan Reyhan.

"Bye bye ya Reyhan aku mau ke taman belakang dulu mau buat tugas " celoteh Kinara. Dan Reyhan menoleh saja tidak ia sangat fokus dengan kegiatannya tanpa memperduliakan sekitar.

Ketika Kinara kembali ke taman belakang, ia bertanya kepada Kanin kenapa Reyhan bisa ada di sini.

"Eh Kanin tadi aku liat Reyhan di ruang tengah, kenapa ya dia kesini? " ucapnya.

"Owh si Reyhan mah kesini mau nganterin makanan dari mamanya dia ke sini" jelas Kanin.

"Kenpa si Reyhan yang nganterin?" kini kekepoan Kinara semakin menjadi jadi.

"Rutinitas kan mamanya si Reyhan suka masak masak dan di bagiin ke sini "

"Owh gitu" jawab Kinara. Sedangkan di Atela  hanya diam menyimak pembicaraan dua orang yang sangat rempong ini.

➡️➡️➡️

"Eh Ra lo pulangnya naik apa" sapa Kanin yang menyadari bahwa Kinara  datang tanpa membawa kendaraan.

Setelah selesai membuat Gucci tersebut mereka memutuskan untuk pulang, dan kebetulan Aleta pulang lebih awal di karenakan ada urusan keluarga.

"Paling naik ojek online " jawabannya.

"Owh kalo gitu biar pulangnya di anter sama Reyhan aja ok mau gak" tawar Kanin yang kebetulan Reyhan belum pulang dari rumah sepupunya itu.

" Jangan di tanya lagi" sahut Kinara.

"Maksudnya ?" Kanin pun tak mengerti.

"Ya jelas lah gue mau" ucapnya memperjelas.
"oalah kirain gak mau" sahut Kanin.

Setelah itu Kanin pun memasuki rumahnya lagi dan memanggil Reyhan agar menghantarkan Kinara pulang.

"Rey....... Anter nih Kinara mau pulang" teriak Kanin.

"Kagak mau" sahut Reyhan, Yang menolak mentah mentah.

"Kagak ada penolakan kalo gak gue aduin ke mama gue" ancem Kanin yang langsung di turuti oleh Reyhan karena ia sangat takut ketika melihat mamanya Kanin sedang Marah, ya sifat mamanya Kanin itu keras tak mau di bantah apalagi yang di bantah adalah anak bontot nya.





















Hay hay guyss maap yak baru bisa uptade soalnya kemarin kemarin sibuk mau ngurusin masuk sekolah mana hhee...... Semoga rindu kalian sama Reyhan dan Kinara terobati yaa.



#SalamManisAuthorAbalAbalChaChaKirana :v

REYHAN ✔️ Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang