42. Agar-Agar Santan Kara *

217 4 3
                                    

Bahan :

1 sachet agar-agar swallow (bebas warna)
1 sachet santan kara (instan)
230 gram Gula pasir
3 gelas air matang
1 vanili / daun pandan (saya pake vanili)
2 sdm SKM putih

Cara Membuat :

• siapkan panci lalu masukan 1 sachet agar-agar swallow, 3 gelas air, 2 sdm SKM dan gula pasir. Kemudian aduk rata.

• lalu nyalakan api dengan api sedang, aduk sampai mendidih.

* kemudian, masukkan vanili aduk kembali.

• masukkan 1 sachet santan kara, aduk terus agar santan tidak pecah hingga mendidih.

• Jika sudah mendidih, matikan api lalu aduk hingga uap panas hilang kemudian tuang pelan-pelan ke dalam wadah. (Diamkan di suhu ruang sampai hawa panasnya hilang sebelum di masukkan kulkas).

• Agar-agar santan kara siap disajikan.

Mau resep masakan yang lain?
Swipe up aja ^

.
.
.

Note : yang mau Request resep masakan tertentu, comment aja disini yaa..

Resep Dapur Ala JessicawendysTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang