35

2.2K 205 8
                                    

Begitu sampai Chan langsung membuka pintu tanpa mengetuk dahulu, dia berlari ke arah ruang tamu dengan gelisah.

Namun, yang ia temukan adalah Rigel yang digendong oleh ayahnya dan Seungmin yang sedang tertawa dengan Ten serta Rose. Ada pula Jake yang sedari tadi ingin berfoto dengan Rigel.

"Chan??" Ibunda Chan langsung memeluk anaknya itu, anak laki - laki yang sangat jarang sekali pulang dan mengunjunginya.

"Kak kok kesini? Bukannya lagi kerja?" Seungmin tidak tahu ada yang melaporkannya ke Chan.

"Palingan juga anak itu takut kamu saya apa - apain, tadinya gitu tapi kalian dah beranak duluan ya bisa apa kalo gak saya kasih restu walau terpaksa," ujar ayah Chan yang masih sibuk bermain dengan Rigel.

Chan hanya diam dan menarik Seungmin menjauh dari sana, Seungmin bingung sebenarnya Chan dan keluarganya ini ada masalah apa. "Lain kali kalau mau kesini tuh bilang, kalau kamu kenapa - napa gimana coba hah??" marah Chan tetapi masih menggunakan nada yang lembut.

"Tapi lihat? Buktinya aku gapapa kan? Inget kak sejahat - jahatnya mereka, mereka masih keluarga kakak. Lagian mereka bukan usir kakak dulu, cuman disuruh tinggal sendiri sebentar buat renungin semua kesalahan kamu, eh kamunya malah gak pernah pulang jadinya. Kalian salah paham doang," jawaban Seungmin membuat Chan terdiam.

"Ngobrol dulu ya kamu sama orangtuamu kak, baru kita pulang," Chan tak menjawab ia hanya diam dan kemudian memeluk kekasihnya itu, mengecup keningnya.



★★★

Beberapa minggu ini Seungmin sering sekali pergi ke rumah orang tua Chan, mereka sudah akrab. Seungmin di ajarkan cara merajut oleh ibunya Chan, bahkan Seungmin dan ayahnya Chan memiliki hobi yang sama yaitu belanja.

Ada hal yang lucu, keduanya yaitu Seungmin dan ayahnya Chan sering berlomba - lomba untuk membeli barang termurah yang mereka temukan. Hal itu juga menambahkan keramaian di rumah ini.

"Kak uminnn," Jake yang merupakan keponakan Chan juga sudah sangat lengket dengan Seungmin.

"SEUNGMINNNN SINI LO! BANTUIN BUAT BROWNIE!" Felix dan Seungmin sudah agak membaik, walau mereka belum terlalu akrab setidaknya mereka berdua sudah bisa memasak di dapur bersama.

Sore itu Seungmin berniat pergi mencari baju pengantin, Chan juga akan menyusul nantinya. Mereka akan menikah dalam waktu dekat, gedung dan lain - lain sudah selesai.

Di dalam mobil Seungmin diberikan banyak wejangan, dia sangat akrab dengan ibu mertuanya itu karena ternyata mereka adalah sesama fans dari Day6.

Begitu sampai disana Seungmin langsung ditinggal karena tiba - tiba ibunya Chan ada acara mendadak, tapi untungnya Chan datang tak lama kemudian. Dan lagi tiba - tiba rose dan Felix datang bersama Rigel.

"Hohoho hai Seungmin hai Chan, gue gamau melewatkan ini. Dan lagi anak lo harus liat setiap persiapan pernikahan orang tuanya, kenapa Felix?" Ujar rose.

"Karena jarang ada anak diundang ke nikahan orang tua mereka sendiri," lanjut Felix.

Akhirnya Seungmin diminta untuk mencoba beberapa pakaian. Begitu tirai dibuka yang terlihat adalah wajah Seungmin yang tidak suka. Chan terdiam dengan mulutnya yang menganga, dia melihat Seungmin mengenakan gaun. Sangat cantik, batinnya.

"WOAHH HEBAT! CAKEP BANGET," puji rose.

"Cakep darimana sih kak, ribet banget tau kalo ini ihh," jawab Seungmin.

"Tapi cakep kan Chan??" Tanya rose ke Chan yang masih diam menganga.

"Eh —iya iya cantik banget kamu yang," Jawab Chan yang masih mengagumi kecantikan calon istrinya itu.

YOUR VOICE [chanmin]Tahanan ng mga kuwento. Tumuklas ngayon