9 - NETRA BERARTI MATA, MAKA IJINKAN AKU MENJADI MATA UNTUK KAMU

259 25 0
                                    

"Kak Netra ngapain disini?" tanya Alena

"Main"

"Kok ngga ngabarin dulu"

"Emang aku punya nomor kamu?"

"Enggaa" Alena menyeringai

"Mas Netra" panggil Bi Inah, "Mau minum apa?"

"Kok bibi tau nama saya?"

"Ya kan tadi Non Alena nyebut nama Mas Netra"

"Oh iya. Ngga perlu repot-repot bi, saya ngga lama kok"

"Kak Netra mau langsung pulang?" sahut Alena

"Kamu ngusir aku?"

"Hhhhh Bi Inah ke belakang dulu ya, silahkan dilanjutkan" Bi Inah beranjak pergi dari ruang tamu

"Bukan begitu kak, tadi katanya cuma sebentar"

"Iya emang sebentar. Malam minggu kayak gini masih dirumah?"

Alena menjawab pertanyaan Netra dengan anggukan.

"Ngga ada yang ngajak keluar?"

"Ngga ada" jawab Alena

"Ooohhh..."

"Gitu doang? Kirain Kak Netra mau ajak aku keluar"

"Pengen diajak keluar?"

Degh....

Jantung Alena saat ini berdegup kencang, kenapa mendadak dia jadi nervous di depan Netra seperti ini? 

"Kok diem aja. Kalau ditanya jawab dong"

"Engga kok"

"Bohong!!" bantah Netra

"Serius kak..."

"Yaudah sekarang kamu ke kamar gih" perintahnya

"Hah? Kok ke kamar?"

"Iya ganti baju, siap-siap. Kita kan mau keluar"

"Kak Netra ngajak aku keluar?" tanya Alena memastikan

"Kalau kamu mau sih" Netra menyandarkan punggungnya ke kursi

"Yaudah aku siap-siap dulu ya" Alena berdiri, bergegas pergi ke kamar dan siap-siap

"Iyaa"

Melihat Netra yang menunggu sendirian di ruang tamu, Bi Inah pun menghampirinya sambil membawakan segelas minuman.

"Ini Mas minumnya" Bi Inah menaruh segelas minuman di atas meja ruang tamu

"Aduh Bi, kan udah dibilang ngga perlu repot-repot, saya ngga lama"

"Mau malam mingguan sama Non Alena ya?" tanya Bi Inah menggoda Netra

"Bibi nguping?"

"Engga, cuma kedengaran aja kok" Bi Inah mencoba mengeles

"Iya itu namanya nguping bibi"

"Bukan nguping Mas, itu berarti indra pendengaran saya berfungsi dengan baik" jawabnya sedikit tertawa

"Hhhh Bibi lucu deh" ujar Netra

"Hah? Gimana-gimana? Lucu? Bibi semalam mimpi apa ya sampai dibilang lucu sama orang setampan Mas Netra" Bi Inah tersipu malu, layaknya remaja yang sedang dipuji oleh pasangannya

"Aduh, kayaknya salah ngomong deh" gumam Netra

"Gimana Mas?"

"Engga, nggapapa kok Bi" Netra menyeringai

Netra dan Lukanya (TELAH TERBIT)Where stories live. Discover now