Bagian 1 dan 2

36.7K 4.5K 659
                                    

Bagian 1

Bagian 1

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Brak!

Suara gebrakan meja cukup keras berhasil mengejutkan Xiao Zhan yang memang tengah fokus pada layar monitornya.

"Yak! Apa kau ingin membuatku mati muda!" Seru Xiao Zhan yang kesal karena jantungnya hampir saja copot.

"Aku menyerah aku menyerah Xiao PD! Aku bahkan diseret oleh bodyguard berbadan besar keluar gedung. Aku sangat keciiiiiil dimata merka." Keluh Zhuocheng yang terlihat akan menangis. Ia menaruh sebuah kamera di meja Xiao Zhan.

*PD = Producer

"Apa kau tidak membawa hasil sama sekali?" Tanya Xiao Zhan dengan kacamata yang masih bertengger di hidung mancungnya. Ia sedang sibuk mengedit video untuk siarannya Minggu ini, tapi malah diganggu oleh wartawan cengeng bernama Zhuocheng. Apalagi diganggu dengan hal yang menyangkut 'tanpa hasil', pasti akan terjadi hal yang merepotkan.

"Tidak sama sekali, ketika pertanyaanku diajukan dia langsung menyuruh penjaganya menyeretku keluar tanpa menjawab pertanyaanku terlebih dahulu." Adu Zhuocheng yang sedikit mempraktekan bagaimana bodyguard itu menyeretnya.

"Kau sudah coba memancingnya?" Tanya Xiao Zhan. Karena memang dibutuhkan sebuah pancingan agar bisa mendapatkan mangsa.

"Tentu saja!" Seru Zhuocheng yakin.

"Bagaimana cara memancingnya?" Xiao Zhan kini sedikit memutar kursinya untuk menyimak bagaimana kerja Zhuocheng.

"Kan wartawan lain bertanya tentang bidang perusahaannya, bidang modelnya, dan bidang brand yang baru dia keluarkan." Jelas Zhuocheng perlahan.

"Lalu?" Tanya Xiao Zhan penasaran.

"Aku bertanya, 'Kau sangat menyukai sport, apa pacarmu memuji kekuatanmu?' Terus dia langsung berbalik dan menyuruh bodyguard menyeretku." Zhuocheng terlihat berbicara dengan kesal dan memajukan bibirnya.

"Itu memancing kemarahan bukan memancing jawaban Cheng!" Kesal Xiao Zhan yang kini memijat keningnya. Memiliki karyawan kok ya gini-gini amat begonya.

"Ya kan itu juga memancing, bisa saja dia menjawab 'ya dia memujiku' berarti kesimpulannya dia punya pacar kan?" Jelas Zhuocheng yang masih bersikukuh tentang ide pertanyaannya. Karena ia sudah memikirkannya dari jauh-jauh hari.

"Kau sadar tidak, kata 'kekuatanmu' itu sangat ambigu!" Jelas Xiao Zhan yang kini menunjuk Zhuocheng dengan pena miliknya dan lihatlah wajahnya sudah terlihat kesal.

"Ma-maksudku kan tubuhnya sehat dia pasti kuat kan? Hei Xiao PD! Kau saja yang berpikiran kotor." Bela Zhuocheng.

"Sudahlah-sudahlah. Besok aku yang turun, akan ku temui pria seperti apa sih si Wang Yibo itu! Aku pasti mendapatkan bukti tentang isu dia memiliki kekasih." Tekad Xiao Zhan, karena ia tidak mungkin lagi mengandalkan Zhuocheng yang tidak pernah membawa hasil yang diinginkannya.

The Scandal - Yizhan (Pdf)Where stories live. Discover now