Chapter 12

2.9K 275 8
                                    

Dog - chapter 12

Arion tengah duduk di hadapan laptopnya, ia sedang mengakses untuk masuk ke dalam sebuah forum DoG dengan menggunakan akun yang digunakan oleh Arion di dalam DoG.

Di dalam forum DoG tentu terdapat berbagai macam pemain yang juga memainkan DoG. Di dalam forum kita bisa melakukan jual beli barang sesama pemain lain dengan membuat lapak kita sendiri. Karna untuk memasuki forum ini harus menggunakan akun DoG, saat kita membeli sebuah item di lapak pemain lain maka item itu akan langsung masuk ke dalam tas kita di dalam game setelah teransaksi selesai. Pembayaran juga bisa di lakukan dengan menggunakan mata uang game atau mata uang sungguhan.

Terdapat juga berbagai macam informasi seputar DoG di dalam forum ini yang akan membantu para pemain pemula agar cepat memahami dasar dasar dalam game Destiny of Glory.

Arion saat ini hanya sedang melihat lihat isi dari forum ini, tidak ada niat lain selain itu. Arion melihat forum ini karna ia tidak bisa memainkan DoG karna telah terbunuh di dalam game oleh seorang pemain.

Arion juga mulai bertanya tanya mengapa seorang pemain bisa bekerja sama dan menjadi bawahan dari seorang antagonis di dalam game. Arion juga sebenarnya mengetahui bahwa DoG memberikan kebebasan apapun kepada penggunanya, hanya saja untuk membiarkan pengguna memilih jalan kegelapan itu akan membuat keseimbangan dalam game terganggu jika para pemain buronan dan para kriminal akan memanfaatkan hal ini untuk menjadi semakin kuat dan menambah kekacauan di seluruh penjuru benua Ethergard.

Para develover dan perancang dari game terpopuler ini juga tidak akan pernah ikut campur dalam kejadian apapun dalam gamenya selain melakukan update terhadap Destiny of Glory. Mereka menyerahkan sepenuhnya takdir yang akan terjadi di benua Ethergard pada semua pemain di seluruh dunia.

Setelah melihat beberapa gambar dan juga informasi, Arion keluar dari forum tersebut dan mulai berbaring di atas kasurnya hingga terlelap karna jam sudah menunjuk pada pukul 02.20 WIB.

-----

Kriingg kringg (sfx suara alarm)

Arion segera bangkit dari tidurnya, ia berdiri dan melakukan beberapa peregangan dan segera pergi ke kamar mandi untuk membersihkan diri.

Setelah 20 menit Arion keluar dari kamar mandinya dengan di tutupi sebuah handuk dan segera memakai pakaian santai seperti kebiasaan di hari tanpa jadwal ini.

Karna sabtu ini Arion tidak memiliki jadwal apapun dan besoknya adalah hari minggu, maka arion akan memanfaatkan waktu 2 hari itu dengan berpetualang di dunia fantasi yang menakjubkan.

Tiba tiba Hp Arion berbunyi dan muncul sebuah pesan dari Reyhan di Hp milik Arion.

{ ion aku ada di depan apartemen mu nih, sini jemput aku } pesan yang di kirim Reyhan.

Setelah membaca pesan dari Reyhan, Arion langsung pergi menuju ke depan apartemennya dan di sana terlihat seorang yang Arion kenali, itu adalah reyhan yang sedang memegang katung kertas di tangannya.

" hallo bro " sapa Reyhan

" ayo kita masuk dulu "

Arion bertanya tanya kenapa Reyhan ke apartemennya. Setelah menaiki lift dan sekarang mereka sudah di dalam apartemen Arion, kini Arion bertanya pada Reyhan.

" jadi, kenapa kau kesini? " ucap Arion. Itu lah kata yang ingin segera Arion katakan.

" woahh kau ternyata memiliki sebuah VR-Gear yahh. Untuk orang rajin sepertimu ini tadaklah cocok bro " ucar Reyhan. Reyhan segera meraih sebuah VR-Gear milik arion dan melihatnya dari dekat.

Inilah yang Arion tidak sukai dari teman temanya karna mereka suka seenak jidatnya jika ada di apartemen Arion.

" kau ternyata juga memainkan DoG ya?, kenapa sekarang kau tidak main? "

Sebenarnya ketiga teman Arion sudah bermain DoG satu tahun yang lalu hingga sekarang dan mereka selalu memujuk Arion untuk ikut bermain, namun selalu saja di tolaknya. Mereka tidak mengetahui sama sekali bahwa Arion terkena hukuman di larang bermain selama tiga tahun lamanya, itulah yang membuat Arion terus menolak bujukan dari mereka bertiga.

" karna di PK oleh pemain lain "

" hahahaha, pasti kau memiliki level kurang dari 20, orang rajin seperti mu mana paham tentang game... ion ion "

Mereka terus mengobrol terkait Destiny of Glory hingga tak terasa sudah berjam jam mereka membahas seputar game populer itu.

Setelah lama berbincang seputar DoG Reyhan pamit untuk pulang karna ia rasa sudah terlalu lama ia di sini, dia mulai terbawa suasana hingga tak terasa sudah dua jam lamanya Reyhan berada di apartemen Arion.

" jangan lupa nanti kita mabar yang bro, nanti aku ajak Nanda sama Rieza juga " ucapnya. Reyhan segera menutup pintu apartemen Arion dan segera pulang.

Saat Arion mengobrol dengan salah satu sahabatnya tadi, Arion baru mengetahui bahwa tiga sahabatnya tergabung dalam guild bernama Metakora. Meski guild tersebut tidak termasuk dalam 10 guild terbaik dunia, tetapi guild Metakora cukup terkenal di Indonesia, selain itu di indonesia juga terdapat cukup banyak guild besar lainnya yang namanya sudah terkenal di indonesia salah satunya adalah Metakora.

-----

Setelah lama menunggu selama 24 jam kini Arion sedang menghubungkan ke Destiny of Glory.

" melakukan scan pada retina anda " suara sistem berbicara.

[ akun terkonfirmasi, menghubungkan ke Destiny of Glory? Y/T ]

Art memilih " Y "

[ anda terbunuh di permainan sebelumnya, anda akan kembali hidup di kota terdekat ]

Kemudian pandangan Art yang sebelumnya hitam mulai terlihat sebuah pemandangan kota dengan tema abad pertengahan pada umumnya.

Art kembali hidup di kota Livien kota yang paling dekat dengan Death Forest yang di takuti oleh banyak pemain. Art tidak tau kenapa para penduduk dan juga pemain begitu takut pada hutan itu, padahal menurut Art hutan itu terlihat biasa saja dan Art juga belum pernah melihat monster berlevel tinggi di hutan itu selain mahkluk kuat yang di sebut Demon Soldier mahkluk yang di beri kekuatan oleh Demon Commander, Barendoz.

Art teringat sesuatu, ia mulai mengingat sebuah surat dari Aoron yang di tinggalkan olehnya. Art membuka menu tas nya dan segera mengambil sepucuk surat yang di tinggalkan Aoron untuknya dan segera membaca surat itu.

...

♦️ ♦ ️♦️ ♦ ️♦ ️♦️

TBC...

NOTE : mulai dari sini Demon Knight akan di rubah menjadi Demon Soldier



Destiny of Glory : The Beginning [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang