Prolog

21.6K 1.2K 22
                                    

Usia Zlo masih berumur 4 tahun dan saat itu perusahaan keluarganya sedang mengalami perkembangan yang sangat pesat. Bahkan menurut majalah Forbes, Gallagher dinobatkan sebagai perusahaan paling sukses di Asia Pasifik. Hebat bukan? tapi, nama belakang yang disandang Zlo membuat geraknya tak bebas. Zlo kecil tidak bisa bermain bebas seperti teman sebayanya dan harus homeschooling. Karena semakin suksesnya Gallagher juga berbanding lurus dengan semakin banyaknya orang yang iri dan tidak suka, sehingga menghalalkan segala cara untuk menghancurkan Gallagher.

"Daddy Zlo mau main kelual"

"Sayang, di luar itu sangat berbahaya, mainnya di mansion saja ya? Sama kakak-kakakmu"

"Baik dad"jawab Zlo lesu.

~~~~~~~~~~~

Ohio, United States

Layar televisi pagi itu menayangkan acara interview sebuah stasiun televisi di US. Laszlo kecil

"Our interviewees today is co-founder microsoft the one and only Bill Gates. Give his applause.......Everybody here has the ability absolutely to do anything I do and much beyond, and some of you will and some of you won't. The ones that won't, it'll be because you get in your own way. It won't be that the world doesn't allow you to. It will be because you don't allow yourself to."

Layar televisi pagi itu menayangkan acara interview sebuah stasiun televisi di US. Laszlo kecil duduk meyimak siaran itu dengan serius. Aldehid, daddynya sampai heran. Padahal biasanya jam segini, putra bungsunya menonton spongebob, acara kartun favoritnya. Dan lihat saja, kenapa sekarang malah beralih ke acara yang biasa ditonton orang dewasa?

"Prince, kamu tidak menonton spongebob?"

"Tidak dad"

"Dad tau Bill Gates?"Zlo menunjuk layar televisi.

"Tahu dong, siapa sih yang tidak tahu"

"Zlo ingin sepelti Bill Gates dad"ucap Zlo dengan mata berbinar-binar yang hanya ditanggapi Aldehid dengan mengelus rambut putranya sayang.

Semenjak kejadian itu, Zlo kecil jadi sering mengunjungi perpustakaan mansion. Dia membaca buku apapun yang berkaitan dengan teknologi seperti How to be A Programmer, Hands on Hacking dan Coding. Kemudian, secara diam-diam mengaplikasikannya pada komputer. Hanya dengan beberapa bulan Zlo bisa meretas sebuah situs dengan keamanan sedang. Sayangnya tidak ada seorangpun yang mengetahui hal itu.

-------

Suatu hari saat karena Zlo bosan membaca yang itu-itu saja dia mencari buku bacaan lain, anggap saja hiburan begitu pikirnya.

"Leonaldo da Vinci"eja Zlo pada sebuah buku, dia membukanya dan membaca halaman demi halaman. Dimulailah rasa penasaran Zlo akan dunia lukis dan gambar. Sebagai anak umur 5 tahun memang rasa penasarannya sangat tidak biasa dibanding anak-anak lain dari mulai mempelajari coding dan sekarang merambat ke dunia seni rupa. Leonardo da Vinci, adalah seorang pelukis, pemahat/pematung, arsitek, penemu, ilmuwan, penulis, dan filsuf asal Italia di masa Renaisans. Zlo sangat kagum dengan Leonardo yang sangat multi talenta dan memasukkannya ke dalam list tokoh idolanya. Di masa depan Zlo bertekad membangun perusahaannya sendiri.

LASZLO [END]Where stories live. Discover now