[08] Next Door

6.9K 465 98
                                    

a/n : ini panjang sangat😂

🐏🐏🐏

Dokh dokh dokh dokh

Anjing. Ini siapa sih yang gedor-gedor pintu apartmen. Gak nyante banget.

Dokh dokh dokh dokh

Sabar aja sih ini yang punya pintu. Kita berdo'a aja semoga yang punya gak ngamuk-ngamuk.

Sementara gedoran dipintu depan apartmennya masih terdengar. Yang punya rumah masih aja terlelap tidur. Sumpah deh ini, dia budeg apa mati.

Karena gak dibuka-buka akhirnya dia diteror sama suara interkom yang ditekan berulang-ulang.

Karena mulai merasa kesal. Dia langsung menendang selimut yang dia pakai sampai terlempar dilantai. Dengan terburu dan sedikit menghentakkan langkah kakinya ia menuju kepintu rumahnya.

"Lo bisa masuk sendiri, anjir. Ngapain repot-repot ngetok pintu segala" sungut orang yang punya rumah setelah membuka pintu.

"Gak bisa goblog, lo gak liat bawaan gue nih? Barang lo semua ini" gak kalah nyolotnya sama yang punya rumah ternyata.

"Buruan bawa masuk gih"

"Heh blis, bantuin dong" perintahnya yang masih membawa dua tumpuk kardus ditangannya.

"Ogah" dan langsung melenggang masuk. Sabar aja sih.

"Karma sialan. Kena karma baru tahu rasa"

"Itu emang nama gue" balesnya cuek.

Sumpah deh, ini dua orang gak ada yang normal.

"Habis ini lo pulang aja deh, Gaku"

"Ngusir?! Gak tau terima kasih" setelah meletakkan dua kardus milik Karma ditempatnya, Gakushuu melenggang santai menuju arah Karma.

"Makasih" nadanya aja gak ngeliatin kalo dia bener-bener bilang 'makasih'.

Gakushuu menghela napas, sabar. Ngadepin Karma harus emang ekstra sabar.

"Gue pulang dulu deh, nanti gue kesini lagi" pamit Gakushuu dan mengelus kepala Karma yang sudah tertidur lagi.

"Gak usah, gak butuh" jawab Karma dengan mata terpejam.

"Bangsat"

.
.
.

Gakushuu keluar dari rumah Karma dan menuju kerumahnya. Yang terletak persis didepan apartmen Karma. Apartmen yang mereka tinggali ini sudah cukup tua. Sudah lama sekali. Hanya ada kira-kira 30 kamar yang tersedia.

"Gue kira lo gak bakalan pulang" sapa teman Gakushuu. Disini memang Gakushuu tinggal bersama temannya.

"Gue diusir"

"Bahahaha mampus" tawa teman Gakushuu pecah.

"Sialan. Gue mau mandi dulu" Gakushuu berlalu dan buru-buru mandi.

"Oh iya, habis ini gue mau keluar. Kuncinya gue bawa satu. Kalo lo mau keluar kunci aja gak apa-apa" kata Ren -teman sekamar Gakushuu- dengan cukup keras agar terdengar oleh Gakushuu yang sedang mandi.

Gakushuu bergumam didalam sana. Selesai mandi Gakushuu langsung mematut dirinya didepan cermin besar.

"Ternyata gue ganteng juga. Pantesan banyak yang naksir" dengan kepercayaan dirinya yang setinggi langit, Gakushuu memperagakan beberapa gaya yang menurutnya keren. Ini pasti Gakushuu ketularan virus alaynya Ren.

Gakushuu keluar kamar setelah itu, mengunci kamar dan menuju kekamar didepannya. Ia langsung mengeluarkan kunci cadangan dan membuka pintu kamar tersebut.

AsaKaru Story Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang