File Nine : First Proof.

174 27 17
                                    

Judul multimedia :
Forest of Secret season 1 ost. Part 20 : Forest of Secret.
.
CERITA INI MURNI FIKSI. APABILA ADA KESAMAAN NAMA TOKOH, KARAKTER, ATAUPUN KEJADIAN SEMUA HANYA KEBETULAN SEMATA. TAK BERKAITAN DENGAN ISSUE ATAU KASUS APAPUN.
**************************

   Ara dan Dirga menemukan Satya sedang berada di jok belakang mobil convertible sewaannya, ada laptop diatas pangkuannya, dengan diska lepas berwarna hitam tertancap disalah satu sisi. Pemuda itu tampak sibuk memandangi layar.

    “Apa isinya?” tanya Ara.
 
    Tanpa basa-basi duduk disamping Satya, ikut melihat layarnya. Dirga mengikuti gadis itu dan duduk diujung kanan.

     “Sedang kutransfer. Mana diska lepas milikmu?” Satya menolehkan leher, dan tepat saat itu netranya bertatapan dengan Dirga.

     Ia menarik nafas dalam lalu menghembuskannya cepat satu kali. Mengalihkan pandangannya lagi pada Ara yang kini memberikan flash disk temuannya tadi pada pemuda itu.


    Ia bergerak cepat. Memindahkan dulu semua data dari diska pemberian Ara. Tak sampai beberapa menit kemudian, unduhan dari flashdisk yang Satya dapatkan di Partai P sudah mencapai angka seratus persen.

    Satya buru-buru membukanya, sedikit meletakkan ditengah laptopnya agar Ara dan Dirga melihatnya juga.

     “Kasus kebakaran pasar tradisional. Kasus kebakaran di area perkampungan Surabaya Utara. Kasus kebakaran pasar lama di Surabaya Timur. Tunggu dulu, ini semua berkas kasus” kata Ara. Meneliti setiap judul halaman muka yang berada dalam folder dari diska Partai P tersebut.

     “Dan dari tanggalnya, ini semua kasus lama” tambah Dirga. Menatap serius layar.

     “Kasus-kasus 8 tahun lalu” jemari Satya mengetik cepat. “Total ada 5 kasus kebakaran. Tunggu dulu, apa ini” ia menggerakkan jemarinya di atas touch pad. “Bukankah ini, sebentar”

    Satya membuka sebuah bagian baru didalam folder tersebut. Bertuliskan ‘Batal di ACC’

    Dirga memajukan tubuhnya, satu tangannya terjulur untuk menunjuk sesuatu. “Ini semua laporan Jurnalis milik Ayahku. A.D. adalah inisial khasnya”

    Ara dan Satya meliriknya.

    “Diambil dari nama depannya dan nama depanku” Dirga berkata penuh keyakinan.

    Jemari Satya terus bergerak, lalu sepasang pupilnya melebar saat menemukan sesuatu dibagian paling bawah.

     “Apa ini, berita-berita yang tak diizinkan untuk ditayangkan?” tanya Ara. Menoleh kepada Satya.

    Jurnalis itu mengangguk. “Editor punya hak penuh untuk menahan atau tidak menerima hasil tulisan seorang Jurnalis jika tak sesuai kode etik, tapi ini.....”

    “Baca namanya dibagian bawah” tukas Dirga.

    Satya menggeser lagi, ada nama Thomas Anggara tertera sebagai Redaksi Penanggung Jawab.

    “ Coba kembali ke folder sebelumnya sepertinya aku melihat sesuatu” kata Ara.

    Satya melakukan ucapan gadis itu. Benar saja, rupanya di bagian bawah, luar folder terdapat satu dokumen khusus. Dan isinya tentang hasil penyelidikan yang terjadi sesungguhnya di lapangan.

    Ketiganya mulai membandingkan hasil penyelidikan tersebut dengan artikel milik Ayah Dirga.

    “Ini aneh, kenapa artikel Ayahmu ditolak untuk diterbitkan padahal sudah sesuai bukti yang ada. Apa jangan-jangan?” Ara menatap Satya dan Dirga bergantian penuh arti.

[COMPLETED STORY] The Truth Desire : #02. BII Series.Where stories live. Discover now