38. Arkaiz || Paket Misterius

1.5K 103 2
                                    

Bismillahirrahmanirrahim...
jangan lupa vote+komen dan juga share 😉

Maiza baru saja keluar dari kamarnya lalu berjalan menuju ruang telivisi Mengerjakan tugas sekolah sambil menonton tv itu sangat menyenangkan, bukan?

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Maiza baru saja keluar dari kamarnya lalu berjalan menuju ruang telivisi Mengerjakan tugas sekolah sambil menonton tv itu sangat menyenangkan, bukan?

Tangan Maiza beralih mengambil remote tv yang masih tergeletak di atas meja lalu menyalakannya. Sebelum itu ia mencari siaran tv yang menurutnya pas untuk ditonton. Bukan senetron percintaan melainkan kartun Upin Ipin atau yang lainnya.

Belum sampai lima menit pandangan Maiza sudah terganti dan lebih fokus ke arah televisi dari pada bukunya. Arkan yang baru turun dari tangga hanya menggeleng-gelengkan kepalanya. "Lucu banget istrinya aku," gumamnya.

"Mau belajar apa nonton tv hmm?" tanya Arkan, setelah itu mengambil remote yang ada di meja dan mematikan siaran televisinya.

Maiza terkejut, sedikit kesal ketika melihat layar televisi nya berubah menjadi hitam. "Aa, kok dimatiin?" tanyanya cemberut.

"Selesain dulu tugasnya, baru nonton," usul Arkan, namun seperti nya Maiza tidak terima.

"Ini Aiz juga sambil ngerjain tugas."

"Mana? Aa mau lihat?" Arkan duduk di samping Maiza lalu mengambil buku istrinya itu. "Soal nomer satu aja masih selesai separuh."

Maiza menggaruk tengkuknya yang tidak gatal. "Emm 'kan Aiz baru mulai A'."

"Selesain dulu tugasnya, baru nonton tv." Maiza mengangguk saja, menurut. Gadis itu kembali fokus menyelesaikan tugas sekolah nya.

"Aa boleh pinjam handphone Adik, nggak?" tanya Arkan yang langsung diangguki oleh Maiza.

Arkan mendengus, bisa-bisanya Maiza menamai kontaknya dengan nama 'opet' dengan keisengan yang ia punya, Arkan mengetikkan sesuatu di sana.

'Zauji Sayang💍❤️'

Ia terkekeh sendiri melihat nama itu. Sedikit alay, tapi Arkan tidak perduli, yang penting nama kontak itu bisa ia ubah. Kemudian Arkan menaruh kembali handphone milik Maiza. Memperhatikan sebentar istrinya yang masih sibuk dengan buku-buku nya.

 Memperhatikan sebentar istrinya yang masih sibuk dengan buku-buku nya

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.
ARKAIZWhere stories live. Discover now