Siapakah Hiri? {2}

3K 259 14
                                    

Hayuk klik bintangnya jangan lupe!😘

•••

Klik!

Jin Hyun mengarahkan kursor (layar komputer) untuk membuka bagian pertama karya-karya penulis Hiri. Bagian 1 berjudul 'Tentangkuitu masih menggunakan bahasa Korea dan menggunakan tulisan hangeul Korea. Isinya hanya perjalanan hidup atau lebih tepatnya Dayri. Namun blog itu cukup banyak pengunjung dan dukungan. Terlebih sang penulis adalah blasteran Indo-Korsel.

Bagian 1

Wonderful Indonesia

Anyong haseo February!
Hari ini aku begitu bahagia, setelah sekian lama tidak mengunjungi Kakek dan Nenekku di Indonesia. Aku sangat merindukannya, sungguh. Terlepas dari semua kesemrawutan kondisi di sana. Mulai besok mungkin, aku akan tinggal di Indonesia untuk tiga tahun ke depan. Bagiku itu adalah hal yang paling membahagiakan sepanjang 15 tahun hidupku. Nanti sore, aku akan terbang ke Indonesia bersama ayah yang mengantarku. Aku...bahagia!

Bagiku Indonesia adalah tempat dimana segala jenis rasa itu ada. Sembilan tahun lalu saat pertama kali yang ku lihat dan rasakan di lingkungan itu adalah ISLAM.

Kakek dan Nenekku pemeluk Islam, sementara keluargaku pemeluk Hindu, meski tidak taat. Sementara aku mengikuti keluargaku. Entahlah, akupun tidak yakin 100%, namun aku penasaran dengan Islam, seolah memiliki banyak misteri.

Walaupun yang kudapati di negara bebas, semua orang menyebut bahwa Islam adalah Teroris, namun entah kenapa aku tidak mudah menerimanya. Tentu karena  Kakek dan Nenekku juga Islam yang taat, aku tak terima saat orang terdekatku dikatakan jahat, padahal mereka tidak jahat. Bukankah itu sebuah kebohongan? Ya... Aku tidak setuju akan hal itu.

Dan besok, waktunya aku menanyakan tentang Islam langsung dari Kakek dan Nenek. Karena selama ini aku tak mendapatkan jawaban, jika bertanya pada Appa dia akan mengabaikannya dan memarahiku. Ia keluar dari Islam karena menikahi Eomma, tapi justru aku tertarik dengan agama yang ditinggalkan Appa. Aneh bukan?

Ah sudahlah, pokoknya, aku bahagia bisa ke Indonesia.

Wonderful Indonesia
End

Jin Hyun mengalihkan pandangannya ke langit-langit ruangan, bersandar, lalu memejamkan mata, mencari posisi nyaman agar bisa berfikir jernih.

Entah kenapa tulisan itu seolah mengarah pada seseorang yang dikenalnya. Orang yang begitu dekat dengannya dalam waktu delapam hari ini. Ajaib memang, namun nyata. 'Na Young... Apakah dia? Hiri? Penulis Hiri? Ini benar-benar rumit dan misterius, namun benarkan Na Young memiliki bakat di bidang kepenulisan seperti ini?'.

Jin Hyun geleng-geleng kepala mengelak pemikiran itu, ia kembali menatap layar laptopnya yang menampakkan beberapa sub-sub tulisan Hiri.

Semuanya rapat dan tidak ada data diri ataupun informasi pribadi. Bukankah biasanya penulis mencantumkan data diri agar dikenal? Tapi kenapa Hiri tidak? Sebenarnya siapa dia?

Bak orang yang tidak punya kerjaan, Jin Hyun melamun memikirkan 'Siapa sebenarnya penulis Hiri?'

•••

Di rumah keluarga Choi, Na Rie mengajak Hila ke perpustakaan pribadi keluarga. Perpustakaan dengan ruangan luas dan beribu jenis buku, tertata rapih dengan disain lemari yang begitu unik.

Suamiku Mantan Idol (END)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang