「🏮」korean addict

1K 74 1
                                    

"7 Tanda Yang Menandakan Bahwa Kamu Termasuk Golongan Korean Addict"

Disadari atau tidak, bagi kamu yang menonton drama Korea dengan intensitas cukup lama akan terpengaruh oleh beberapa hal yang dimunculkan dalam drama tersebut. Kalau hal tersebut berlangsung sudah sejak lama dan kamu sudah mulai merasa "tidak bisa hidup" tanpa menonton artis favoritmu di drama, wah hati-hati... bisa jadi kamu mulai kecanduan dengan yang namanya drama Korea. Beberapa hal di bawah ini merupakan perilaku yang menunjukkan bahwa kamu sudah mulai menjadi orang yang kecanduan terhadap drama Korea. Coba di cek ya...

1. Kamu mulai menggunakan kata-kata dalam bahasa Korea di kehidupanmu sehari-hari

Sesekali memang tidak masalah misalnya untuk lucu-lucuan. Tapi apabila kamu terus-terusan mengatakan kata dalam bahasa Korea yang tidak dipahami oleh teman-teman sekelilingmu, hal itu membuat kamu dianggap "annoying" oleh lingkungan sekitarmu lho.

2. Fangirling

Kamu mulai mencari tahu siapa nama asli pemeran-pemeran utama dan mulai kepo dengan kehidupan asli mereka. Istilahnya saat ini ialah fangirling. Tapi apabila sudah tahu kenyataannya, kamu menajdi patah hati berlebihan. Misalnya sejak mengetahui Lee Min Hoo yang sedang berpacaran Suzy Miss A, kamu jadi tidak nafsu makan hingga 2 minggu. Wah, apa jadinya kalau nanti tiba-tiba Song Jong Kii tiba-tiba menikah ya?

3. Soundtrack of your life

Kamu mulai download soundtrack dalam drama tersebut dan menjadi playlist dalam hari-harimu. Tidak cukup dengan satu soundtrack film, bahkan berpuluh-puluh soundtrack drama Korea kamu memilikinya. Soundtrack itu menjadi pengiring suasan hatimu. Kalau sedang senang, maka soundtracknya Dream High kamu setel, tapi kalau sedang melankolis dan bersedih maka soundtracknya Descendants of the Sun yang bagian Kang Mo Yeon ditinggal oleh Yoo Si Jin naik helikopter menjadi pengiringmu.

4. Download tiada henti

Kamu mulai ngga sabar untuk selalu update download drama tersebut tiap minggunya. Tidak peduli kuota internet terbatas, selalu ada cara, bisa jadi dengan ke kafe yang free wifi atau memanfaatkan wifi kampus hingga larut malam. Lebih parahnya lagi adalah, apabila sudah download terlalu banyak maka laptopmu bakalan penuh oleh file drama Korea dan harus membeli memori tambahan berupa hardisk eksternal.

5. Lifestyle ikut berubah

Kamu mulai mengikuti gaya berpakaian pemeran-pemeran di drama Korea. Untuk yang perempuan misalnya dengan memakai kemeja-kemeja berwarna cerah dan celana pendek, atau untuk laki-laki mulai sering mengenakan blazer dengan potongan casual. Ditambah lagi, kamu menajdi berburu makanan Korea seperti yang biasa dimakan oleh pemerannya, sebut saja ramen, bibimbap, kimchi, jjajangmyeon, dan semacamnya.

6. Apa kabar tugas kuliah dan kerjaan?

Tugas-tugasmu menjadi terbengkalai karena kegiatan-kegiatan fangirlingmu maupun kegiatan menonton drama. Tidak puas hanya dengan 1 episode setiap kali nonton, bahkan kamu bisa menghabiskan waktu semalaman untuk memuaskan rasa penasaranmu. Akibatnya, tugas-tugas kuliah menjadi tidak tersentuh, dan pekerjaan-pekerjaan lainnya menjadi terganggu karena sering begadang menonton drama.

7. Ayo balik nginjak bumi lagi...

Kamu mulai berkhayal bahwa kamu menjadi pemeran utama dalam drama tersebut.

Siapa sih yang nggak ingin punya kehidupan sempurna seperti dalam film Take Care of Young Lady? Wajah cantik, keluarga kaya raya, segala fasilitas terpenuhi, tapi ternyata dia sangat kesepian. Atau menjadi Kim Tan dalam film The Heirs, setiap kali berangkat ke sekolah diantarkan oleh mobil mewah dan belasan pengawal?

Sebenarnya, sah-sah saja kok kita mencari hiburan dengan menonton drama Korea. Drama Korea adalah salah satu bentuk hiburan yang bisa menjadi inspirasi dalam kehidupan kita. Sesekali hiburan memang dibutuhkan dalam meningkatkan kinerja kita, namun apabila itu sudah menjadi berlebihan dan justru mengganggu kegiatan utama kita, maka hal tersebut perlu diwaspadai. Hal tersebut justru akan merugikan diri kita nantinya.

Kalau dari drama Korea, kita justru menjadi lebih produktif, mengapa tidak? Misalnya kita bisa membuat usaha yang terinspirasi dari drama Korea, justru hal tersebut perlu diapresiasi. Atau kamu bisa menjadi translator bahasa Korea, wah itu daebak sekali!

So, bagaimana kita menyikapinya adalah poin pentingnya. Ddo mannayo!





about k-popersWhere stories live. Discover now