[3] | Sienna de lavina

5.6K 296 0
                                    

Happy Reading

***

"Ngghh" Nara mengerjapkan matanya dan mulai mengedarkan pandangan menatap sekitar, dia beranjak duduk saat tidak ada siapa-siapa disekitarnya.

"Di UKS? Ini masih ditempat yang sama, gue ngga mimpi jadinya? Beneran transmigrasi?" Gumam Nara bertanya pada dirinya sendiri.

Nara kembali mengedarkan pandangan, benar-benar tidak ada siapa-siapa didalam UKS ini. Hanya dirinya sendiri.

Lalu tiba-tiba sebuah pertanyaan muncul dalam benaknya, siapa yang membawa Nara ke UKS? Bahkan sekarang saja dirinya hanya sendiri disini.

Nara melamun.

Dia teringat dengan rasa pusingnya yang berlanjut dengan segala ingatan pemilik tubuh ini yang merasuki Nara.

Sienna de lavina.

Nama pemilik tubuh ini, Sienna adalah gadis yang dikenal semua siswa dan siswi di sekolahnya karena cantik. Tapi bukan hanya itu saja, sikap Sienna yang arogan dan menyebalkan membuat orang-orang mengenalnya dan orang-orang semakin mengenalnya karena sikap Sienna yang selalu Mengejar-ngejar Abian.

Abian ganutama.

Laki-laki yang Sienna suka dari awal kelas 10 SMA karena ketampanannya dan juga prestasinya. Abian adalah laki-laki yang ramah, saat pertama kali mereka berinteraksi Abian sangat ramah, namun karena Sienna selalu mengikuti nya dan berlaku semakin seenaknya membuat Abian sebal. Dan semakin diperparah saat Abian memiliki kekasih dan Sienna malah semakin menjadi untuk mengganggunya bahkan berani mengganggu kekasihnya.

Sienna adalah anak tunggal yang dimana dari awal segala keinginannya selalu dituruti, dia sangat dimanja. Maka dari itu saat dia mulai menyukai seseorang, dia ingin orang itu menjadi miliknya.

Sienna memiliki ibu dan ayah yang lengkap. Namun semenjak masuk SMA, ayah dan ibunya bercerai dan ibunya kembali menikah. Semenjak itu Sienna dan orangtuanya tidak sedekat dulu, tapi ibu dan ayah tirinya masih memperlakukan dia bagai princess dirumahnya.

Ingatan yang Nara miliki tentang Sienna sudah menjelaskan kehidupan Sienna kini, dan yang membingungkan kenapa kebanyakan memori Sienna itu tentang Abian! Lalu dirinya disini itu untuk apa? Untuk membuat Abian jatuh cinta pada Sienna? Yang benar saja! Nara malas berurusan dengan laki-laki seperti Abian Abian yang berisik seperti betina itu.

Apakah Nara hanya menjalani hidup saja sebagai Sienna? tidak ada kerjaan sekali. Apalagi jika memang dia harus mengejar cinta Abian dan membuat Abian jatuh cinta pada Sienna, membosankan.

Dan juga kenapa ingatan Sienna kebanyakan isinya tentang sosok Abian semua, seperti tidak ada cowo lain aja. Apa mulai sekarang Nara harus cari cowo lain? Buat Abian menyesal begitu? Dia cari kisah cinta Sienna?

"Ribet banget kaya gaada kerjaan aja, mana beneran gaada kerjaan lagi gue" Gumam Nara pelan.

Nara memutuskan keluar dari UKS dan berjalan menuju kelas Sienna. Disepanjang lorong kelas, ada beberapa siswa-siswi yang lewat menatap Sienna dengan pandangan menilai, tapi jika Nara menatap balik pada mereka, mereka langsung menundukkan kepala.

Sesampainya didepan kelas Sienna, Nara mengetuk pintu pelan lalu berjalan masuk ke dalam kelas. Semua siswa-siswi dalam kelas menatap Sienna dengan pandangan yang berbeda beda, tapi Sienna bersikap acuh tak acuh dan duduk dikursinya.

Saat duduk Nara merasa ada yang memperhatikannya. Maka dari itu Nara menoleh dan dia melihat Abian-Abian yang di kantin itu menatap dia dengan pandangan yang sulit diartikan.

Nara membalas tatapan Abian lalu memelototinya galak, lalu dia berbicara tanpa suara "Pucek" Dan kembali mengalihkan pandangannya ke arah depan.

Abian mengerjapkan matanya, terkejut karna Sienna memelototinya. Dia merasa bingung dengan sikap Sienna yang berbeda dari biasanya.

To Be Continue

Kadang ada beberapa momen Nara dipanggil Sienna. Tapi seperti nya kedepannya Nara akan selalu disebut Sienna yaa, soalnya mereka kan udah satu raga dan orang-orang mengenal Nara sebagai Sienna.

Ramaikan kolom komentarnya dunss ayang ayangg

COME; SIENNARA [END]Where stories live. Discover now