Kasus Balthier & Fran : Adult Jokes You Might Missed Because of Their Sarcasms

1.7K 97 5
                                    

Akhirnya gue ada kesempatan juga untuk menulis tentang salah satu tokoh favorit gue, all time!!

Balthier, The Leading Man!

sekalipun dia sudah membuang title tersebut di FF12 Revenant Wing, tapi karena saking suksesnya karakter ini, para audience masih menyebutnya "The Leading Man".

DISLCAIMER : Isi dari artikel ini adalah mengenai pendapat pribadi saya sebagai pecinta game yang bersangkutan, sebagai orang yang sudah pernah menamatkan game FF12. Apapun yang saya tulis di sini tidak ada maksud lain selain demi kepenulisan semata. 

Sebenarnya selain Balthier, ada tokoh lain yang sama kerennya dalam hal sarkasme, dia adalah Doctor Strange-nya Benedict Cumberbath. Kalau mau bikin tokoh lucu sekaligus cerdas, lu harus belajar dari Doctor Strange. Bukan karena Doctor Strange lebih baik, tapi karena sarkasme Doctor Strange lebih banyak dan lebih mudah dimengerti.

Tapi membahas mengenai sarkasme di FF12, sepertinya tidak cukup bila hanya membawa Balthier. Sebenarnya si partner yang pendiam dan dingin, gadis cantik berwajah imut bertangan monster ini juga gak kalah jago dalam hal menyindir.

Perhatikan ini :

1. Sindiran

Scene : Tim FF12 sedang naik The Sthrall untuk masuk ke dalam Bahamut. Dalam prosesnya, mereka ditembaki oleh pesawat musuh.

Balthier : "You wanna dance? Let's dance!"

Fran : "A new partner?"

Balthier : "It's not easy to be this popular, ya know?"

Perlu untuk diketahui, adegan itu terjadi setelah Balthier (diintepretasikan oleh umum, terutama yang ngeship Balthier-Ashe) kesal setelah Princess Ashe dirayu oleh Al Cid. Dalam adegan itu, Fran juga mengamati ekspresi "cemburu" Balthier. Kalau dihubungkan dengan kejadian tersebut, Balthier tampak sedang melampiaskan "kecemburuannya" waktu Al Cid memegang tangan Ashe dan bicara dengan begitu flamboyan.

"A new partner" dapat diartikan sebagai "Lo demen Ashe ya? Boleh nih kalau Ashe gantiin gue"


2. Di ambang bahaya

Pada bagian terakhir setelah mengalahkan Vayne, Balthier mempercayakan airshipnya pada Vaan dan menyuruh dia segera lepas landas begitu cincin glossaire mulai menyala lagi. Pada saat yang sama, sky fortress akan runtuh menimpa seluruh Dalmasca dan akan ada banyak korban jiwa. Tapi Balthier diam-diam masuk ke dalam Sky Fortress saat semua orang kabur meninggalkannya, dan memperbaiki Bahamut agar sky fortress itu bisa minggir sedikit dan jatuh di tempat yang tidak berpopulasi.

This is a damn suicide mission.

Apa dia takut? Mungkin dia tidak terlihat takut, tapi sebenarnya the whole talk about leading man never dies, sounds like fear hidden in optimism. Perhatikan ini :

Dialog : 

Balthier : "You know what they said about the leading man? He never dies!" (gue ga mungkin mati di sini!)

"Do I have to do everything around here?" (merujuk kepada Fran yang sedang jatuh karena tertimpa reruntuhan Bahamut, scene ini menunjukkan denial terhadap masalah di depan mata dan menjadikannya humor)

Fran : "I'd say you're more to uhh ... supporting role...." 

(Makna 1 : "bukan ... tokoh utama game ini adalah Vaan"

Makna 2 : "kita bakal mati di sini!" permainan logika dari klaim Balthier sebelumnya; leading man never dies)

Dan respon Balthier berikutnya juga merupakan dialog yang bermakna ganda.

Balthier : "Fran, please ..." 

(Makna 1 : "lu kok malah belain Vaan sih?"

Makna 2 : "jangan pesimis, kita pasti selamat kok")

3. Hidden flirting

Ada yang mengatakan bahwa FF12 adalah final fantasy paling miskin romance. Tapi kalau kamu suka mengintepretasikan kata-kata dan dialog-dialog beberapa tokoh, terutama Balthier dan Fran, kamu akan sadar bahwa game ini sebenarnya sangat dewasa. Karena yang diangkat sudah bukan sekadar naksir-naksiran lagi...

Perhatikan ini ... apakah kamu dapat menangkap aroma BDSM?

Balthier : "I always knew Fran didn't take it well of being tied up. I just never knew how much." (Fran gak suka BDSM, dan gue gak pernah maksain dia untuk itu)

Balthier turns to Ashe : "How about you?"
(lu gimana? demen BDSM?)

Ashe : "I like Fran's idea, let's get out of here."
(sebenarnya bisa diartikan Ashe sedang menjawab bahwa dia juga gak suka BDSM. Tapi karena karakter Ashe yang kita kenal adalah ... sangat amat straight to the point ... bisa dipastikan she misses the hidden question, dan dengan polosnya menjawab secara literal)


Menurut saya penting untuk memperkaya kemampuan sarkasme bila kamu menulis untuk demografi dewasa. 

Semoga bermanfaat :)

Jadi, Kamu Pingin Jadi Penulis?Where stories live. Discover now