3. Pertama kali

8.9K 383 2
                                    

"Ada kalanya perang terjadi karena satu kalimat.
Dan Ada kalanya pula cinta tertanam karena pandangan sekilas"

~Ali Bin Abi Thalib~

ooOoo

Hari ini kirana sedang berkumpul bersama teman-teman Geng SMPnya dikantin sekolah. Mereka semua sudah lama tidak kumpul bareng walau satu SMA. S
Dan sekarang tak terasa mereka sudah kelas XII SMA.

"Iiihhh, Kesel aku sama si Alif," ujar tisya yang baru datang.

"Emangnya kenapa tu orang?" tanya lintang.

"Ganteng, tapi pikun" jawab tisya.
(Fakta yang baru di ketahui kirana)

"Pikun kenapa lagi?" tanya raya.

"Aku kan kemarin nitip barang sama dia, minta tolong kasihkan ke hera. Eh dia malah lupa, enggak dikasihkannya. Terus lupa naruh barangnya dimana. Parah bangetkan tu orang." Ucapnya meluapkan kekesalan.

"Emang dia orangnya sering lupa gitu ya?"tanya kirana.

"Iya, ini udah sekian kalinya dia lupa. Dasar Mr. Pikun," rutuk Tisya.

Kirana sekarang hanya bisa mendengarkan cerita kepikunan Alif dari mulut temannya itu. Toh dia mau ngomong apa coba. Dia kan cuma kenal tapi enggak pernah deket sama Alif beda dengan teman-temannya.

"Udah-udah. Lupakan masalah kepikunan Alif. Oh ya aku mau ngasih tahu nanti di sekolah kita bakal ngadain acara bakti sosial kepanti asuhan. Kalian pada mau ikut enggak?" ajak sita yang kebetulan anggota osis.

"Kapan acaranya?" tanya kirana.

"Minggu depan, hari sabtu sore berangkat pulangnya hari minggu." jawab sita.

"Kita nginep di sana?" tanya raya.

"Iya."

"Kegiatannya apa aja?" tanya lintang pula.

"Kita bakal kasih sumbangan berupa sembako dan baju bekas layak pakai. Terus bakal ada kerja bakti sama anak panti. Ada lomba juga sih. Kalau kalian mau ikut buruan dafta soalnya yang boleh ikut cuma orang 40. Biaya makan per orang Rp. 30.000 dan untuk uang bensinnya Rp. 20.000 jadi total uang pendaftaran 50 ribu." jelas sita panjang kali lebar.

"Kita ikut semua aja. Biar aku yang daftarin nama kalian. Tapi adminnya kalian sendiri ya" ujar tisya yang memamerkan gigi kelincinya.

"Boleh" jawab mereka semua

Seminggu telah berlalu. Hari ini hari keberangkatan mereka menuju panti asuhan.mereka berangkat menggunakan Bus.

Kirana membawa satu tas yang berisi pelengkapan selama menginap disana.
Saat dia naik ke bus, matanya menangkap bayang seseorang dan itu adalah Alif. Ternyata ia ikut juga dalam acara ini.

"Ki ayo duduk bareng aku." ajak nayla dari kursi depan nomer 3.

"Oh iya." sahut kirana.

Nayla juga ikut dalam kegiatan ini. Saat sudah duduk ternyata di depan, belakang dan samping teman kirana lama udah pada duduk manis.

"Eh nay, itu si Alif ikut juga ya?" tanya kirana yang sudah duduk.

"Iya ki. Dia kan Osis. Jadi, wajarlah." jawab nayla yang kemudian memainkan hpnya.

Sesampainya mereka disana, mereka di sambut sangat ramah oleh anak-anak panti asuhan.

Ternyata disana seperti Asrama, tempat putra dan putri terpisah dan siapa yang melanggar pembatas akan dikenakan sanksi. Namun untuk tempat makan dan Shalat mereka di campur menjadi satu.

H.A.L.A.LWhere stories live. Discover now