16. planing surprise

7.8K 334 0
                                    

Detik jarum jam terus berputar, dari detik ke menit dari menit ke waktu. Sudah lewat lima bulan kirana dan Alif melewati waktu bersama. Selama lima bulan ini tidak ada masalah yang mereka lewati, hanya sebuah kehidupan rumah tangga yang harmonis yang mereka rasakan.

Alif melakukan aktifitasnya sebagai seorang fotografer dan mahasiswa dan kirana menjalankan bisnisnya dan menjadi seorang mahasiswi yang sebentar lagi akan merancang sebuah skripsi.

"Ki, mas pergi ke studio dulu ya" pamit Alif.

"Iya. Mas pulangnya kayak biasa nggak?"

Alif membelai lembut kepala kirana." iya"

Mereka berjalan bersama menuju pintu depan.

"Ki" panggil Alif saat ingin pergi

"Ada apa mas?" tanya Kirana

"Kamu nggak mau ngomong apa-apa gitu sama mas?" tanya Alif

Kirana mengerutkan keningnya seraya berfikir "Ngomong apa, kayaknya nggak ada deh"ucapnya

" yakin" ucap Alif meyakinkan.

"Yakin" jawab kirana mantap

Alif hanya menghela nafas panjang yang membuat kirana bingung.

"Dia beneran nggak tahu atau pura-pura nggak tahu sih" batin Alif.

***

Kirana sedang bersiap menuju ke butik namun suara deringan telpon membuatnya harus mengangkat panggilan itu.

"Hallo Assalamualaikum, ada apa mi?"

"Wa'alakumsalam, ki kamu gimana sih masa belum ngucapin ulang tahun sama suami sendiri. Kasian tu suami kamu galau katanya waktu umi telpon dia"

"Mas Alif ulang tahun hari ini. Kirana beneran nggak tahu mi."

"Ya udah kalau gitu gih ucapin."

"Mm. Nanti aja deh. kalau gitu kirana mau siap-siap buat surprise buat mas Alif. Tapi Ummi jangan kasih tahu mas Alif ya"

"Iya deh. Mm ya udah ya umi tutup dulu telponnya. Oh ya kamu udah ngisi belum kan udah lima bulan kalian nikah"

"Oh... Itu...mmm... Belum mi. Tunggu aja nanti kabarnya"

"Ya udah deh kalau gitu. Assalamualaikum menantu Umi"

"Wa'alaikumsalam mi"

Semenjak mendapat telpon dari umi kirana mengurungkan niatnya untuk pergi ke butik dan memilih pergi ke pasar untuk memasak makanan kesukaan suaminya bersama pembantunya yang sudah dua bulan bekerja di rumah kirana.

"Ibu yakin mau buat kue ultanya sendiri?" tanya pembantu kirana

"Iya bi, memang kenapa?" tanya kirana yakin.

"Oh nggak apa-apa bu" jawab pembantunya nunduk.

Jam sudah menunjukkan pukul lima sore dan keadaan dapur di rumah kirana sungguh berantakan sekali. Untuk pertama kalianya dia memasak bahan makanan dari daging.

"Bu itu tangannya di obatin dulu" ucap pembantunya.

"Ini cuma kena goresan pisau dikit doang kok bi." sahut kirana yang sedang menghiasi masakannya

H.A.L.A.LWhere stories live. Discover now