7. Masih sama?

6.5K 360 0
                                    

"Laki-laki memiliki hijab sama seperti wanita.
Hijabnya laki-laki itu menundukkan pandangan kepada yang bukan mahram nya, Untuk menghindari kejahatan sahwat di dalam dirinya."

|H.A.L.A.L|

oOo

Sudah satu bulan butik milik kirana dan nayla berjalan, semua berjalan lancar dan hambatan pasti ada dalam setiap dunia perbisnisan. Tapi mereka tidak ambil pusing, mereka juga sangat pintar membagi waktu antara kuliah dan bekerja.

Treeetttt.....treeetttt... suara panggilan masuk.

"Hallo Assalamualaikum mbak"

"______"

"Nggak ada jam kuliah aku sama kirana hari ini"

"________"

"Nanti malam? Dalam rangka?"

"________"

"Oh my god, serius mbak, selamat ya mbak"

"_______"

"Iya sip, pasti aku sama kirana datang"

Nayla menutup telpon itu, dia berlari keluar dari ruangannya dan kirana, matanya menangkap sosok yang dia cari.

"Kirana.....!!!" teriak nayla.

Dari kejauhan kirana menutup telinganya karena teriakan nayla.

"Kalian kesana dulu ya" perintah kirana pada para pegawai butik.

"Kirana, kamu tahu nggak?" ucap nayla yang sudah sampai di hadapan kirana.

Kirana melipat tangannya di depan dada.

"Nggak" jawab nya santai dengan muka datar.

"Huft, kamu mah terus aja kayak gitu." bibir nayla langsung memble.

Kirana tersenyum lalu mencubit pipinya nayla.

"Uluh...uluh.. Ngambek! Ada apaan sih nay?" bujuk kirana

"Oke, to the point aja aku, nanti malam mbak anggun ngajak kita dinner"

"Dinner ?? Dalam rangka apa"

"Dalam rangka......." nayla mengantungkan kalimatnya dengan senyum.

"Dalam rangka ap..."

"Mbak anggunnya ngidam, pengen makan bareng kita." sambung nayla senyum.

"Ngidam? Loh.. Berarti mbak anggun.."

"Iya, dia hamil ki"

"Wah... Cepet banget ya, hebat produksinya"

"Ya ampun ki, kata-katamu itu"

"Heheh, kelepasan nay. Kayak nggak pernah aja"

"Ye la tuh"

*****

Malam ini di kosan nayla dan kirana. mereka sedang bersiap-siap untuk pergi ke sebuah restoran yang sudah di pesan oleh anggun.

Cling... Notifikasi Whatsapp.

Nayla membuka pesan tersebut matanya membulat dan senyumnya mereka, dia melirik kirana yang masih berhias di depan meja rias.

"Ki.." panggil nayla.

"Ya, kenapa nay?"

"Aku nggak jadi pergi"

H.A.L.A.LWhere stories live. Discover now