62. KEGELISAHAN

29.3K 2.3K 316
                                    

VOTE SEBELUM BACA PLEASE 😉

Deby bersiap untuk berangkat sekolah. Gadis itu duduk ditepi ranjang memasang sepatunya.

Deby menoleh saat ponselnya bergetar diatas meja rias. Ia langsung berdiri dan mengambilnya. Senyumnya langsung mengembang saat melihat siapa yang menelfon nya.

"Halo" sapa Deby tersenyum senang.

"Aku udah sampai 1 jam yang lalu dan sekarang sudah ada di apartemen Opa" jawab Erlangga.

"Iya, kamu jangan lupa makan. Disana udah malam kan? Langsung istirahat ya?"

"Mm..kamu udah berangkat sekolah?" tanya Erlangga.

"Belum, 5 menit lagi"

"Kangen" ucap Erlangga bergumam.

Deby yang mendengar gumaman itu langsung tersenyum.

"Baru juga sampai disana" kekeh Deby.

"Aku nggak bisa jauh dari kamu"

Deby lagi-lagi tersenyum, lalu Erlangga mengalihkan panggilan suara ke panggilan Vidio. Tanpa ragu Deby menerimanya.

"Kamu baik-baik aja kan?" tanya Erlangga yang terlihat tengah berbaring di sofa.

"Aku baik-baik aja, kenapa nggak pakai baju? Kalau masuk angin gimana? Pasang lagi bajunya!" omel Deby saat Erlangga telanjang dada.

"Iya, ini aku pasang" jawab Erlangga langsung memasang kemejanya.

"Kancingnya juga dipasang!" ujar Deby langsung dituruti oleh Erlangga.

"Makanya jangan bandel kamu!"

Deby terkejut mendengar suara orang lain di sebrang sana.

"Sini, Opa juga mau bicara sama Deby"

Deby tersenyum melihat wajah Opa Erdan yang memenuhi layar ponselnya.

"Halo Deby..kamu apa kabar?" tanya pria berumur itu hangat.

"Halo Opa, aku baik disini. Opa gimana? Sehat?" jawab Deby tersenyum lebar.

"Opa juga baik, kamu kenapa nggak ikut kesini? Liburan di tempat Opa?" tanya Erdan.

"Nanti ya Opa, aku kesana kalau udah libur sekolah" jawab Deby karena ia baru 1 kali bertemu Opa Erdan, itupun saat pertunangan mereka.

"Benar ya? Opa tunggu kedatangan kamu"

"Opa, buruan!"

"Bentar, baru juga ngomong Opa sama Deby"

"Ganggu aja"

Deby terkekeh mendengar perdebatan cucu dan kakek itu.

"Belum juga sehari jauh dari Deby kamu udah uring-uringan, makanya langsung lamar, terus nikah. Bisa bawa istrinya kemana-mana"

Deby menutup mulutnya dan tertawa mendengar ucapan Erdan.

"Opaa--"

"Apa? Omongan Opa itu benar loh"

"Sini, aku mau bicara sama calon istri aku"

"Iya-iya. Deby, calon suami kamu mau bicara, nanti kita bicara lagi ya?"

"Iya Opa" jawab Deby tersenyum malu.

Deby terlihat salah tingkah saat Erlangga terus memperhatikannya.

"Apa? Kamu nggak mau istirahat?" tanya Deby.

"Ngelihat wajah kamu udah buat rasa capek aku hilang"

YOU KNOW? I'M BAD GIRL Место, где живут истории. Откройте их для себя