Chapter 11 (Spesial)

469 68 4
                                    


(Nama Asli)


"Ada yang mau pai? Pai daging buatan Mrs. Zinnia tidak ada duanya." Ucap Hoshi pada mereka semua.

"Terima kasih, Suyong. Kalau begitu, besok aku akan membujuk Wu Chan untuk membuat kimchi."

Hoshi berbalik dan tersenyum, lalu mengacungkan jempol.

"Namaku Soon Young, bukan Suyong." Ujarnya membuat Mrs. Zinnia sedikit tertawa, lidah wanita itu tidak terbiasa menyebut nama orang Korea.

Wanita cantik berwajah baik tersebut, tersenyum pada mereka semua.

"Inikah anak-anak baru? Saya Mishelle Nocas kalian bisa panggil aku Zinnia, petugas kantin. Saya sarankan, berbaik hatilah kepada saya, saya selalu membuatkan kue untuk kalian makan di waktu malam."

Mereka semua memberi salam pada Zinnia yang kemudian berlalu dan menambah pasta di meja hidangan.

"Soon Young siapa, sih?" tanya Ten, menyelip diantara Jungkook dan Taehyung.

Hoshi tertawa.

"Nama asliku," katanya,

"Kwon Soon Young. Keren, kan? Ada yang bilang namaku mirip nama petinju. Biasanya sebagai tanda kehormatan, sesama penyihir biasanya memanggil penyihir disini dengan nama penyihir mereka, biasanya sih. Ada beberapa guru kita di sini, yang memilih dipanggil dengan nama asli mereka saja misalnya Mr. Bang, Mr. Tora dan Miss Tory, Yoongi, Miss Lily, dan Mr. Joko. Mereka menggunakan nama asli mereka hanya di sekolah, namun tidak di luar Anima."

"Kecuali Mr. Hope, Mr. Jin, Mr. Rapmon dan Mrs. Velleron, mereka menggunakan nama penyihir. Mrs. Velleron pernah kecelakaan dan lupa nama aslinya, lalu Mr. Hope, Mr. Jin dan Mr. Rapmon menggunakan nama penyihirnya karena mereka lebih terkenal dengan nama itu. Selain itu juga karena banyak orang yang kesulitan menyebut nama orang Korea, seperti Mr. Jin yang bernama asli Kim Seok Jin atau Mr. Hope yang bernama Jung Hoseok dan Mr. Rapmon yang bernama asli Kim Namjoon."

"Mr. Bang yang nyebelin itu, ya? Kukira Mr. Bang menggunakan nama penyihir." Tukas Xiao, gadis keturunan China itu.

Hoshi mengangguk lagi.

"Meskipun kelihatannya tidak bersemangat, dia orangnya lumayan pemarah. Lebih baik tidak terlalu banyak bicara dengannya."

"Di kelompok senior, siapa saja yang menggunakan nama sihir?"

"Hanya Jackson dan Hoshi." Sahut Changgu dari mejanya.

Hoshi meringis, ia memakan salad dan pai daging buatan Mrs. Zinnia sambil menambah jus mangga yang ia minum.

"Jackson kerja di DPS dan kebanyakan mereka menggunakan nama penyihir apalagi dia bekerja di bagian penjaga penjara agar identitas mereka tidak diketahui dan tidak jadi incaran orang-orang jahat, dan alasan lainnya adalah karena dia jauh lebih cocok dengan nama itu,"

"Lalu tentang Hoshi, beberapa orang sulit menyebut nama aslinya seperti Mrs. Velleron yang selalu menyebut Soon Young dengan Sejong, Mr. Joko yang memanggilnya Sunhaji. Jadi dia memutuskan menggunakan nama penyihirnya." Jelas Changgu sambil melihat wajah cemberut dari Hoshi.



[To Be Continue]

[Book 1] Anima : Ark of Sinners [Complete]Where stories live. Discover now