9. Jahil

14.3K 838 20
                                    

Jangan menjahili orang jika tidak ingin dijahili kembali

~~~

Hari ini Andra pergi ke sekolah sendiri karna Aghata tadi malam tiba-tiba sakit. Reyhan? Sebenarnya Risa menyuruh Reyhan menjemput Andra, tapi Andra menolak mentah-mentah. Untung saja Rudi sedang di luar kota jadi dia bisa bujuk mamanya agar dia boleh bawa motor ke sekolah. Akhirnya Risa mengijinkan Andra menggunakan motor ke sekolah dengan beberapa alasan Andra yang masuk akal.

Pertama, Andra sudah telat dan harus cepat sampai ke sekolah kalau menggunakan mobil akan lebih lama. Kedua, macetnya jalanan kota apabila Andra menggunakan mobil maka dia akan sampai di sekolah saat jam pertama usai.

Andra memasuki perkarangan sekolah, dan menjadi pusat perhatian lagi sebab dia datang ke sekolah menggunakan motor terlebih Andra memakai celana jeans dan jaket kulit itu semakin membuatnya menjadi pusat perhatian, tapi menurut Andra apa yang dia lakukan itu sudah biasa.

Andra melepas helmnya, lalu mengibaskan rambutnya dan sedikit merapikannya. Semua orang terpelongo melihat Andra, ternyata yang membawa motor sport ke sekolah ini adalah cewek dan dia juga berstatus anak baru disini.

Andra mengabaikan semua tatapan orang padanya, dia memposisikan dirinya seolah tidak terjadi apa-apa.

Sesampai di kelas Andra langsung di hadang oleh Dicky. Dia memperhatikan Andra dari atas sampai bawah seolah sedang mengingat sesuatu.

"Tumben lo bawa motor?" tanya Dicky

"Suka-suka gue dong emang gue minta isi bensin sama lo," balas Andra sewot.

"Ya ngak sih, bukannya lo ngak boleh bawa motor lagi sama bokap lo," ucap Dicky.

"Bokap gue lagi ngak di rumah, kenapa sih lo kepo amat!" Andra mulai geram dengan tingkah Dicky.

"Nanya doang. Masih pagi neng marah-marah aja," kilah Dicky.

Andra tidak lagi menanggapi Andra pergi keluar kelas untuk mengganti celana jeansnya dengan rok seragamnya.

~~~

Bel pulang telah berbunyi Andra langsung merapikan segala perlengkapan belajarnya dan memasukkannya ke dalam ransel.

Andra ngak tau kenapa moodnya hari ini sangat buruk dan tidak bersahabat sekali pikirannya pun teringat kejadian tadi di kelas.

Flashback On
Andra sedang sibuk mengerjakan tugas yang di tinggalkan guru kimia karna tiba-tiba dia ada urusan mendadak yang tidak bisa di tinggalkan.

Tiba-tiba Dicky menggebrak mejanya membuat Andra teperanjat kaget. Andra menatap Dicky yang sedang cengengesan dengan tajam seolah-olah tatapan itu bisa membunuh Dicky.

"Apasih masalah lo sama gue ha!!!"

"Hehehe gue sengaja pengen ganggu lo," ucap Dicky cengengesan.

Hal itu membuat Andra tambah geram. Andra mengambil parfum mahal berbotol kaca milik teman yang duduk di depannya yang Andra tidak tau namanya siapa.

Buughh

Prankkk

"Aaahhhhh" ringis seseorang

"Parfum mahal gue...." ucap si pemilik farfum.

Yang meringis pasti bukan Dicky karna dia berhasil mengelak dari lemparan maut Andra. Setelah menyadari yang meringis bukan Dicky Andra melihat ke belakang Dicky ternyata si ketua kelas Tama.

Andra ikut meringis membayangkan betapa sakitnya kepala Tama terkena timpukan farfum botol kaca. Untungnya farfum itu pecah bukan di kepala tama tapi karna terbentur di lantai setelah mengenai kepala Tama.

Jodohku Anak Geng Motor [REVISI]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang