24 - Twenty

3K 538 24
                                    

"Perbedaan antara menang dan kalah yang paling sering adalah, tidak berhenti."

- Walt Disney -

××××××××××

Sinb menatap ulang permainan kartu kemarin. Mencoba mencari tau, alasan di balik ke kalahannya. Tak berselang lama, Sella tiba dan menjelaskan, bagaimana ia bisa kalah dalam permainan kartu kemarin.

"Kau masih belum menemukan inti permainannya?"

"Aku tidak mengerti."

"Sudah kubilang, orang jujur tak akan menang dalam permainan kartu itu."

"Kau pikir ada orang jujur disekolah ini? Sistem bahkan mengajarkan kita, bagaimana cara menipu dan bermain curang."

"Jika kau tau, seharusnya kau menyadari kesalahan kecil yang kau lakukan kemarin."

Sinb fokus menatap layar tersebut, hingga Sella mempause tayangan itu.

"Perhatikan!"

Sella melakukan zoom pada tayangan itu, hingga bentuk kartu terlihat sangat jelas.

"Mungkin kau lupa, tapi semua orang tau, jika aku cukup handal dalam permainan seperti ini." ucap Sella

"Bukan handal lagi, kau monster dalam permainan ini. Bahkan kau ratunya judi kan? Tapi kenapa bukan kau saja yang bermain kemarin?"

"Jangan katakan itu, ayahku sudah wafat. Perhatikan, akan aku jelaskan letak kesalahanmu."

"Baiklah."

"Kau mungkin tak memperhatikan, ketika aku atau siswa lain saat sedang bermain kartu. Tapi nyatanya, mereka yang mampu menebak inti permainan kartu sudah pasti akan menang sejak ia memulai permainan." ucap Sella

Sinb mengingat ekspresi lawannya saat sedang bermain hari itu, yang tampak santai dan bersemangat.

"Setiap kartu yang disiapkan dalam permainan kartu Gin biasa, selalu memiliki simbol dan kode yang berbeda. Itulah yang disebut sebagai inti permainan. Kartu yang kalian mainkan hari itu pasti memiliki inti permainan yang berbeda dengan kartu sebelumnya. Kartu tersebut hanya dapat digunakan satu kali saja. Itulah kenapa pemain harus jeli memperhatikan kartu, sebelum permainan dimulai."

"Maksudmu, pola inti permainan itu ada pada kartu?"

"Ya, kau harus menebaknya. 104 kartu, mustahil jika ada yang mampu mengingat dan menghafal jenis kartu yang telah terbuka."

"Lalu?"

Sella mengeluarkan dua buah kotak kartu yang sudah tak terpakai sebagai contoh.

"Lihat dan perhatikan!"

"Astaga, aku masih belum mengerti."

"Sudah kubilang, orang jujur tak akan bisa menang."

"Aku tak sejujur itu."

"Perhatikan! Lihat perbedaan kedua kartu ini."

"Aku menemukan perbedaan polanya."

"Polanya akan muncul dan menjadi permanen setelah 1 menit. Itulah kenapa kartu ini tak bisa digunakan dua kali."

"Lalu bagaimana bisa aku tak melihat polanya?"

"Dengar, permainan ini cukup sulit bagi pemula. Karena setengah dari kartu yang tertutupi ini, pemain harus tau letak dari lima puluh dua kartu. Dari sekali lihat, satu kotak kartu yang dipakai, mungkin tak berbeda dengan kartu lainnya. Tapi sebenarnya dalam satu kotak kartu, terdapat pola khusus berupa garis yang sengaja dibuat, dan itulah yang disebut inti permainan. Bukan karena kecepatan kau menyelesaikan permainan, tetapi seberapa cepat kau menemukan inti permainannya. Itulah kunci kemenangan bermain kartu ini." jelas Sella

Bad & Crazy School (End)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang