01. Dia Kinara Sashi

958 94 48
                                    

(DILARANG PLAGIAT)

*****

Pasti kita pernah merasa iri ketika melihat sahabat kita bisa mendapatkan sesuatu yang tidak bisa kita dapatkan.

*****

November, 2016

Kinara membeku ketika membaca pesan WhatsApp dari seseorang. Matanya tidak berkedip dan kini air mata mulai memupuk di pupil matanya. Ia baru saja selesai belajar, niat ingin membalas pesan dari seseorang yang sempat ia tunda karena memilih menyelesaikan kegiatan belajarnya terlebih dahulu, kini ia malah menerima pesan yang membuat dirinya sakit hati.

Doni
Kin, maaf yah sebelumnya gue tadi harus pulang duluan. Maaf banget kalau tadi kita jalan jadi nggak nyaman. Jadi keburu-buru. Tapi kayaknya kita emang nggak bisa lanjut, Kin. Bukan apa-apa tapi gue merasa lebih baik kita temenan aja.. Makasih yah buat beberapa bulan ini. Makasih suka bantuin gue kalau ada tugas yang nggak paham. Makasih suka ngingetin gua buat belajar juga.

Kinara kemudian membalas pesan Doni.

Kinara
Ya, Don. Makasih juga yah. Sehat selalu yah :)

Lalu setelah itu Doni tidak terlihat online lagi. Doni adalah cowok yang 3 bulan belakang ini sedang dekat dengan Kinara. Mungkin bisa dibilang mereka sedang PDKT-an. Mereka saling mengenal lewat Instagram. Saat itu Doni mengikuti akun Kinara dan dia sering komen status Kinara. Perlahan mereka sering bertukar pesan dan Kinara sudah terlanjur nyaman.

Tadi siang adalah untuk pertama kalinya mereka bertemu secara langsung. Memang, tadi saat mereka jalan terkesan buru-buru dan Doni juga beberapa kali mengecek ponselnya. Sampai akhirnya ketika mereka baru saja keluar dari toko buku hendak melanjutkan untuk makan siang, Doni malah berpamitan untuk pulang duluan dengan alasan harus mengantar Mamanya ke rumah Neneknya. Kinara pun memakluminya. Namun, yang Kinara tidak menyangka adalah pesan yang Doni kirimkan. Ia ingin tahu alasan mengapa Doni memilih untuk berteman saja.

Mata Kinara tidak sengaja melihat status WhatsApp Doni yang 5 menit lalu dia update.

Kenalan sama orang di sosmed emang kudu hati-hati yah. Difoto sih cakep pas ketemu kok wkwkwk.

Dada Kinara tiba-tiba saja merasa terhunus sesuatu. Ia memandangi status Doni dengan pikiran yang tiba-tiba saja kosong. Sekarang Kinara tahu, tanpa menanyakan langsung kepada Doni tentang alasannya, Kinara sudah tahu mengapa Doni tidak ingin dekat lagi dengannya. Tanpa menunggu lama lagi dan merasa sudah sakit hati, Kinara memblokir semua sosial media Doni. Dan semenjak hari itu Kinara tidka pernah lagi upload foto di media sosialnya.

*****

November, 2018

Perempuan berambut sebahu tanpa poni yang dikucir kuda itu berlari kencang ketika ia melihat dari jarak seratus meter guru piket sudah berteriak di gerbang sekolah. Sial! Kinara hari ini kesiangan. Ini pasti gara-gara semalam ia keasyikan menonton sampai larut malam. Di tengah rasa deg-degannya, Kinara masih sempat berpikir seandainya adegan klise kesiangan seperti ini layaknya di novel-novel yang telah ia baca kejadian juga kepadanya. Seperti tiba-tiba saja ia bertabrakan dengan prince charming, cowok dingin yang ternyata kalau sudah sayang bikin melting, atau pentolan sekolah yang hampir di DO sekalipun. Sayangnya ini bukan dunia fiksi. Ini adalah dunia Kinara Sashi dengan ketidakberuntungannya.

Kinara: Love YourselfWhere stories live. Discover now