01. MESIN TELEPORTASI

80.8K 7.9K 363
                                    

Leileya: Akhirnya mati juga tuh bapak tua.. BHAHAHA SENANG BANGET GUEE!!

Azazazaza: WKwkwk kecelakaan? Kayaknya karma dah

Hai_tayi_diabiskecilramah: Baru kali ini ada orang meninggal aku ngerasa seneng

slvk_uch: makanya jangan nyolong

Benci.mtk: asli, gw seneng bngt tuh pencuri udh mati

Yerekaa_: sorry, gak kasian sama sekali ama pencuri

Haahh.....

Aku menghela napas pelan. Tak begitu merespon semua komentar komentar jahat di salah satu postingan akun sosial media berita. Bahkan juga di akun sosial mediaku, entah bagaimana mereka bisa menemukannya.

Sudah hampir satu bulan sejak kematian Paman Tim. Tetapi berita itu tidak kunjung surut juga.

Paman Tim, dia orang tua angkat terbaik yang pernah kumiliki. Atau, satu satunya keluarga yang kumiliki?

Aku sendiri tidak begitu mengingat masa kecilku. Tetapi Paman Tim bilang aku diadopsi olehnya dari salah satu panti asuhan. Aku membaca buku ilmu pengetahuan yang berhubungan dengan aku yang tidak mengingat masa kecilku sama sekali, tetapi mereka semua mengatakan hal yang sama, mungkin ada trauma yang aku dapatkan saat di panti asuhan yang membuat alam bawah sadarku secara otomatis melupakannya.

Dan sampai sekarang, aku tidak tahu siapa orang tua asliku. Paman Tim bilang, satu satunya benda yang ada padaku saat aku diadopsi adalah kalung emas putih dengan liontin bertuliskan "Rhea". Itu namaku.

Aku pernah membaca dari buku, rhea adalah nama bulan dari saturnus. Atau disebut satelit saturnus yang juga memiliki cincin.

Terkadang, aku penasaran tentang siapa ibu dan ayah yang memberikanku nama bulan milik saturnus. Apakah mereka juga menyukai Fisika? Apa mereka ahli Fisika dan menyukai percobaan percobaan seperti Paman Tim? Bagaimana dengan wujudnya? Apa aku mirip dengan ibu? Atau mirip dengan ayah?

Bahkan aku tidak pernah mengetahui barang sedikitpun tentang mereka.

Selama ini, aku menganggap Paman Tim layaknya ayah kandungku. Aku biasa menyebutnya Profesor Tim, ia dipenuhi oleh ide luar biasa. Penemuan luar biasa, namun sayangnya tidak diakui oleh masyarakat. Lebih tepatnya, penemuan ini gagal menarik perhatian warganet.

Tak jarang juga yang menganggap pamikiran dan penelitian Paman Tim sebagai hal gila dan mustahil.

Tidak begitu aneh, karena sudah ada survey yang menunjukkan bahwa manusia cenderung lebih merespon berita negatif dibanding berita positif.

Contohnya seperti berita beberapa bulan lalu, tentang Paman Tim yang mencuri sebuah barang di salah satu toko elektronik. Berita itu langsung ramai dan Paman Tim mendapat banyak cercaan. Saat itu salah satu penemuan Paman Tim sudah hampir sempurna, namun masih memerlukan beberapa bahan yang tak mampu kami beli karena alasan ekonomi.

Aku memang tidak membenarkan tindakan Paman. Namun aku juga tidak terima dengan warganet yang menyebut Paman Tim sebagai Profesor Pencuri, tak berbakat dan tak memiliki ide, bahkan Paman Tim disebut sebagai beban negara yang harus disingkirkan.

Hey! Maksudku Paman Tim hanya pernah mencuri satu kali. Dan itu pun pada akhirnya dikembalikan. Sedangkan ada belasan penemuan fantastis Paman Tim yang tak pernah mau mereka ketahui. Mereka hanya tiba tiba datang, turut menghujat, lalu pergi tanpa tahu fakta bahwa Paman Tim sudah meminta maaf dan bahkan mengganti rugi semua itu dua kali lipat. Bahkan saat Paman Tim meninggal karena kecelakaan lalu lintas tiga minggu yang lalu, mereka masih saja menghujatnya.

AGRHANA [tamat || terbit]Where stories live. Discover now