Diskusi Sahur

4.3K 404 26
                                    

Rony : Sa saya minta maaf
Salsa : emang kamu salah apa mas ?
Rony : Maaf udah bikin kamu kesel
Salsa : Iya
Rony : Besok pagi saya anterin kerja ya
Salsa : Ga usah
Rony : Besok pagi sebelum ke kantor saya jemput kamu dulu.
Salsa : Ga usah, saya Ga di rumah
Rony : Kamu dimana Sa ?

Pesan terakhirnya tidak dibalas oleh Salsa, Rony gelisah sekarang dia bingung bukankah tadi dia mengantar Salsa sampai ke rumahnya, bahkan dia juga sempat berpamitan pada Ibu dah Ayah Salsa, tapi Salsa kemana? Apa dia kabur? Atau itu hanya alasan Salsa supaya tidak dijemput oleh Rony, daripada overthingking terus akhirnya Rony memutuskan untuk menelfon Salsa.

Telfon pertama tidak di jawab
Telfon kedua masih sama tidak di jawab juga
Rony mencoba lagi, Setelahnya baru Salsa menjawab.

"Hallo mas, nanti saya telfon lagi, saya lagi banyak pasien"

Setelah itu Salsa langsung mematikan sambungan telfon. Rony bingung sekarang kenapa Salsa bilang ada pasien, itu artinya sekarang dia sedang piket malam di rumah sakit, bukankah tadi Rony sendiri yang mengantar ke rumahnya. Tidak ada yang bisa dia lakukan sekarang, dia hanya menunggu Salsa mengabarinya kembali, Rony meletakkan handphone nya di nakas, sesekali dia mengecek untuk melihat balasan dari Salsa, tapi masih tidak ada hingga dia tertidur.

Pukul 02.30 Rony terbangun, dia meraih handphone nya untuk mengecek kabar dari Salsa, tapi masih nihil tidak ada kabar dari Salsa. Tanpa pikir panjang Rony meraih jaket dan kunci mobilnya dia harus menyusul Salsa sekarang juga.
________________________________________

Suasana Rumah Sakit saat Rony sampai terbilang kondusif, saat dia masuk hanya ada beberapa tempat tidur yang terisi pasien dan pasien tersebut sepertinya sedang tidur. Rony berjalan menuju Nurse station disana terlihat seorang sedang berjaga.

"Permisi Sus"

"Iya ada yang bisa dibantu pak?"

"Saya nyari dokter Mentari, mau anterin makanan buat sahur"

"Ditaruh saja ya pak, nanti saya sampaikan ke dokter Mentari"

"Maaf sus, bisa panggilkan dokter Mentari? Saya mau bertemu sebentar"

"Maaf pak, dokter Mentari baru saja istrahat, saya tidak enak kalau harus membangunkan beliau"

Rony mulai mengurungkan niatnya, Salsa baru saja tidur jadi dia juga tidak tega untuk membangunkan.

"Dokter Mentari sudah sahur Sus?"

"Sepertinya belum pak, beliau baru saja istrahat karna tadi lumayan banyak pasiennya"

"Saya minta tolong dipanggilkan sebentar saja ya Sus, saya hanya mau mengantarkan ini saja"

"Mohon maaf ini dengan bapak siapa?"

"Saya Rony, bilang saja sama dokter Mentari saya mencari"

"Yasudah bapak tunggu sebentar ya"

Mendengar nama Rony perawat yang sedang berbicara dengan Rony akhirnya mau untuk membangunkan Salsa, nama Rony sudah sering menjadi perbincangan di tempat kerja karna ulah Nana yang selalu meledek Salsa. Tidak lama setelahnya Salsa keluar dari ruang jaga, dia tampak megantuk sekali, matanya merah"

"Mas Rony ngapain tengah malem kesini?"

"Mau nganterin ini" Rony mengangkat barang bawaannya

"Kenapa repot-repot sih, saya ada kok makanan buat sahur"

"Ngga repot, saya sengaja nganterin ini buat kamu, ni ada buat yang lain juga"

"Yaudah mas taruh aja disana, sekarang pulang gih kan besok kerja"

Seperti Seharusnya Unde poveștirile trăiesc. Descoperă acum