7

34.8K 2.4K 271
                                    

AWALI DENGAN VOTE
AKHIRI DENGAN KOMEN

YAK

Happy Reading.

****
Di Kediaman Addison,Elang duduk di sofa bermain ponsel nya seraya menemani Nata yang masih terlelap.Tadinya Elang mengantar Nata kerumah nya tapi ditengah jalan Nata merengek ingin kerumah Elang.

Akhirnya Elang menyuruh Gery memutar balik arah dan disinilah mereka.

Pintu diketuk.

"Elang."Panggil Airin pelan.

"Ada apa Ma?"Tanya Elang.

"Mama cuman mau lihat Nata."Airin menghampiri Nata,dan mengusap kepala anak itu sayang,dia sudah menganggapnya seperti anak nya sendiri.

"Dia sepertinya kecapean."

Elang mengangguk."Dia terlalu semangat."

Airin terkekeh."Kalau sudah bangun,kalian turun dan makan."

"Siap nyonya."Sahut Elang.

"Bang temen lo dibawah."Gadis cantik seperti Airin berdiri di depan pintu dengan masih mengenakan seragam SMP nya.

Senja Aiga Addison anak perempuan Airin dan Arga adik kesayangan Elang usianya berjarak 2 tahun dari Elang,Sekarang Senja Menduduki kelas 3 SMP.

"Biarin aja mereka,gak usah disuruh juga pada masuk."Sahut Elang.

Senja mengedikkan bahunya.

"Senja mau makan sekarang?"Tanya Airin menghampiri putrinya.

"Senja mau makan sama Kak Nata nanti aja."Sahut Senja tanpa ekspresi dia berjalan menuju kamar nya.

"Dasar sifatnya sama persis kayak Arga."Gumam Airin.

"Datar and Dingin,Elang kalau ngomong sama Adek udah kayak ngomong sama Tembok."Ucap Elang.

"Ntar juga kalau udah nemu pasangannya bakal berubah dikit dikit."Sahut Airin.

"Yaudah Mama turun nyiapin makanan buat temen temen kamu."Ucap Airin.

"Mereka mah gak usah disiapin udah ambil sendiri."Ucap Elang.

"Iya juga ya."Airin tertawa dan keluar kamar anaknya.

10 menit kemudian,Nata bergerak meregangkan ototnya,mengumpulkan seluruh nyawanya yang terpisah.

Elang menghampiri gadisnya,mencium kening nya.

"Masih ngantuk gak?"Tanya Elang.

Nata menguap dan menggeleng.

"Jam berapa El?"Tanya Nata.

"Jam 4 sore."Jawab Elang merapikan rambut Nata.

"Kamu mandi gih ganti baju terus makan."Ucap Elang.

Nata duduk mengecup pipi Elang.

"Siap Kapten."Nata berjalan ke kamar mandi.

Elang terkekeh.

"Nay nanti kalau mau turun sekalian ajak Senja."Ucap Elang.

"IYAA."Sahut Nata dari dalam kamar mandi.

Elang turun ke lantai bawah menghampiri temannya yang sudah rusuh diruang tengah memang khusus untuk mereka kumpul,Mereka bermain game,snack sudah berserakan dimana mana.

"Woyy anjing,tolongin gue woyy mati nih."Dumel Nano.

"Lo dimana sih Nyet,nempil kek upil."Sahut Elvin fokus pada game di ponselnya.

Evanish (End)Where stories live. Discover now